Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ke Tanjungpinang, Bersantailah di Pantai Indah Satu Ini

image-gnews
Pantai Tanjung Siambang Dompak menjadi tempat bersantai warga Tanjungpinang, ibu kota Kepri. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Pantai Tanjung Siambang Dompak menjadi tempat bersantai warga Tanjungpinang, ibu kota Kepri. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Iklan

TEMPO.CO, Tanjungpinang - Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) terkenal dengan destinasi pantainya. Namun, banyak yang berada di pelosok daerah. Tetapi tidak dengan pantai yang satu ini. Namanya Pantai Tanjung Siambang Dompak, pantai tersebut berada di Ibu Kota Provinsi Kepri, Tanjungpinang.

Sebagai pantai yang berada di pusat kota, Pantai Tanjung Siambang Dompak menjadi ruang publik, tempat warga bersantai melepas sore. Wisatawan yang mengunjungi Kepri juga kerap menyinggahinya.

Pantai ini memiliki pasir putih yang membentang dengan Pohon kelapa tumbuh tinggi di sepanjang pantai. Angin sepoi-sepoi membelai warga yang bersantai di sepanjang pantai. 

Saat air surut, seperti saat Minggu (22/12), puluhan anak-anak berlari riang. Mereka mencari kepiting, kerang, ikan dan lainnya.

Di bagian pintu masuk pantai terdapat dermaga yang menjorok jauh ke tengah laut. Di ujung dermaga terdapat pondok kecil. Pondok itu dijadikan spot berfoto ria. Ada juga yang bersantai di sepanjang dermaga.

Saat senja menampakan diri. Sinarnya tampak membelah laut yang membentang. Air pun mulai pasang. Tetapi anak-anak itu tidak peduli, mereka terus bermain ombak yang landai itu.

Pantai Tanjung Siambang Dompak berlokasi di Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepri. Pulau itu dirancang sebagai pusat pemerintahan. Tidak banyak yang mengetahui adanya pantai indah di pulau yang jadi pusat pemerintahan Kepri itu.

Pantai Tanjung Siambang Dompak menjadi pantai yang mudah dijangkau warga kota. TEMPO/Yogi Eka Sahputra

Pantai itu berada di belakang kantor Gubernur Kepri, tepatnya tidak jauh dari kantor baru Satpol-PP. Jika dari pusat kota hanya butuh 20 menit menuju kawasan tersebut. Akses jalan cukup bagus.

Sebelum sampai di sana, pengunjung melintasi jembatan dompak yang menghubungkan Pulau Bintan (Kota Tanjungpinang) dan Pulau Dompak. Awalnya bila bertandang ke Dompak, pengunjung harus menggunakan perahu. Kini, Bintan dan Dompak telah terhubung dengan jembatan, yang memudahkan warga mengaksesnya. 

Sesampai di Pulau Dompak, terdapat Masjid Raya Dompak. Masjid itu juga beredekatan dengan Pantai Siambang, yang ramai dikunjungi ketika Sabtu dan Minggu. Tak ada tiket masuk, namun pengunjung dikenai jasa parkir Rp2.000 per motor, dan Rp4.000 per mobil.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sekarang ramai sekali, karena libur sekolah," ujar Nasir salah seorang tukang parkir yang berada di kawasan tersebut. Selain itu, sepanjang pantai terdapat pondok yang menjadi tempat bersantai. Satu pondok disewakan Rp40.000 dengan durasi sepuasnya.

Syahrul Rahmad salah seorang pengunjung, tidak menyadari terdapat pantai indah di Tanjungpinang. "Padahal saya sudah empat bulan di sini," ujarnya kepada TEMPO.

Pria yang akrab disapa Camaik ini mengaku mendapat informasi pantai itu, dari mulut ke mulut. Awalnya ia tak tahu hendak ke mana jika libur kerja. "Itulah, enggak tahu mau kemana di Tanjungpinang ini, eh rupanya ada pantai indah," ujar pria yang bekerja sebagai ASN di salah satu institusi di Kota Tanjungpinang.

Begitu juga yang dikatakan pengunjung lainnya, Peri Irawan dan Derry. Mereka tidak menyadari terdapat pantai indah di kawasan Dompak, "Padahal saya sering ke Pulau Dompak tetapi tidak tau kalau ada pantai disini," kata Derry sambil mengabadikan momen keindahan pantai tersebut.

Pantai Tanjung Siambang, menyediakan beberapa fasilitas selain pondok tempat bersantai, tempat ini juga dilengkapi dengan kamar mandi bilas, warung makan dan lainnya.

Saat air surut, anak-anak mencari kepiting, kerang, dan ikan. Pantai Tanjung Siambang Dompak memiliki kontur landai dengan pasir putih. TEMPO/Yogi Eka Sahputra

Kawasan ini cocok dijadikan tempat berwisata yang tidak membutuhkan persiapan matang, pasalnya berada di dekat permukiman. Apalagi tidak perlu mengeluarkan biaya mahal.

Bagi penikmat kuliner di Pantai Siambang juga terdapat seafood, es kelapa muda, kerupuk kuah, mie rebus dan lainnya. Pantai Tanjung Siambang, disebut-sebut warga sebagai salah satu dari ratusan pantai yang indah di Provinsi Kepri.

YOGI EKA SAHPUTRA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

18 jam lalu

Ansar Ahmad Gubernur Kepulauan Riau
Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

Gubernur Kepri dan Anak maju Pilkada 2024, Juga Wagub Kepri dan suaminya. Bergini sosok Ansar Ahmad dan Marlin Agustina.


Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

3 hari lalu

Beberapa anak bermain di Pantai Airnanti, Batam, Sabtu 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

Pantai Airnanti Batam memiliki pasir yang bersih, tapi namanya belum terlalu dikenal wisatawan.


Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

4 hari lalu

Wisata Bahari Kejawanan Cirebon (Instagram/@wbkejawanan)
Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

Selama 11-15 April di libur Lebaran, ada lebih dari 50 ribu wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon.


Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

4 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

Pengunjung Rio By The Beach pada libur Lebaran ini kebanyakan berasal dari Lampung dan Palembang.


Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

4 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

Rio by The Beach baru dibuka 5 April 2024, jadi salah satu destinasi favorit saat libur Lebaran.


Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

5 hari lalu

Penjabat Wali Kota Tanjungpinang Hasan ditetapkan sebagai tersangka pemalsuan surat tanah, Jumat, 19 April 2024. Foto: ANTARA/Ogen
Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

Polres Bintan menetapkan Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan tersangka pemalsuan dokumen


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

5 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom


Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

9 hari lalu

Petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Gunungkidul berhasil menyelamatkan wisatawan asal Sragen yang terseret arus balik di Pantai Drini Gunungkidul Senin 15 April 2024. Dok.istimewa
Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

Meski gelombang laut selama libur Lebaran ini cukup landai dengan status gelombang sedang, namun wisatawan perlu berhati-hati saat bermain air di destinasi pantai-pantai selatan Yogyakarta.


Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

10 hari lalu

Beberapa anak-anak bermain di Pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

Destinasi wisata pantai memang menjadi favorit di Kota Batam, pasalnya daerah ini merupakan kawasan kepulauan.


Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

10 hari lalu

Beberapa anak bermain di pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

Lifeguard penting untuk menjaga keselamatan pengunjung objek wisata wisata masing-masing, terutama pantai.