Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tak Hanya Penampakan Pocong, Ini Destinasi Wisata Top di Demak!

Reporter

Editor

Ludhy Cahyana

image-gnews
Warga mengunjungi Masjid Agung Demak di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, 14 Juni 2016. Selama Ramadan masjid peninggalan Kerajaan Islam pertama di Jawa yang dibangun oleh Wali Songo pada masa sultan pertama, Raden Patah, atau pada sekitar 1478. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Warga mengunjungi Masjid Agung Demak di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, 14 Juni 2016. Selama Ramadan masjid peninggalan Kerajaan Islam pertama di Jawa yang dibangun oleh Wali Songo pada masa sultan pertama, Raden Patah, atau pada sekitar 1478. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Akun Tarbis Wibowo di Instagram @ARTBIZ360 mendadak viral. Pasalnya, usai mengambil foto 360 derajat di kampung halamannya Kedungwaru Kidul, Demak, ditangkap Google Maps dan ditandai sebagai lokasi penampakan pocong. Karuan saja postingan itu jadi viral di media sosial. 

Namun Demak, bukan hanya Kedungwaru Kidul yang sensasional itu. Kota kecil di pesisir pantai utara Jawa itu, merupakan kota bersejarah. Tempat para Wali Songo membesarkan Kesultanan Demak pada abad 15, sekaligus kerajaan Islam pertama di Jawa. Demak menjadi pusat penyebaran saat itu. Peninggalan Kesultanan Demak kini menjadi destinasi wisata religi dan sejarah.

Wisata bisa dimulai dari Masjid Demak, yang dibangun oleh Raden Fatah salah satu Pangeran Majapahit yang meninggalkan Majapahit. Murid dan sekaligus keponakan Sunan Ampel itu mendirikan Kadipaten Demak beserta para wali, untuk menyebarkan Islam.

Pembangunan Masjid Agung Demak seluruhnya menggunakan konstruksi kayu jati. Konon bangunan ini selesai hanya dalam sehari. Mengagumi bangunan dengan konstruksi kayu, tak lengkap bila belum mengunjungi Museum Masjid Agung Demak.

Sejumlah wisatawan mengunjungi Gua Kreo, di Desa Kandri, Gunungpati, Semarang, 24 Desember 2017. Selain sebagai wisata alam, gua dengan kedalaman 25 meter merupakan objek wisata sejarah yang dipercaya sebagai petilasan Sunan Kalijaga saat mencari kayu jati untuk membangun Masjid Agung Demak. ANTARA

Museum itu masih berada di dalam kompleks Masjid Agung Demak atau masih di dalam lingkungan alun-alun kota Demak. Museum ini hanya berukuran 8 m2 namun, memiliki koleksi sejarah mengenai penyebaran Islam di Demak.

Di Demak terdapat juga makam Sunan Kalijo, seorang wali sekaligus penggubah wayang purwo yang mengadaptasi lakon-lakon Mahabarata dan Ramayana. Sunan Kalijaga seorang bangsawan Gresik itu, mampu menerjemahkan Islam dan membumikannya dalam keseharian masyarakat Jawa. Sunan Kalijaga termasuk salah satu dari Sembilan wali yang mendukung Kesultanan Demak.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lokasi Demak yang berada di pesisir pantai utara, memungkinkan pengembangan wisata berbasis pantai. Salah satunya wisata hutan mangrove atau hutan bakau. Lokasinya berada di Desa Sayung, Bedono, Demak.

Ribuan hektar pohon bakau dan ratusan macam jenis burung hidup di kawasan tersebut. Dahulu, kawasan tersebut sangat rentan abrasi. Keberadaan hutan bakau itu menjadi tanggul alami sekaligus tempat berkembang biak berbagai ikan dan hewan-hewan lain. Di kawasan taman mangrove ini terdapat sebuah makam apung Syekh Mudzakir, seorang ulama dan pejuang kemerdekaan dari Demak.

Sementara di pantai terdapat hutan bakau nan asri, di Desa Kebonbatur, Mranggen terdapat tiruan Grand Canyon mini layaknya di Amerika Serikat. Bedanya, bila Grand Canyon ngarai bertebing-tebing hasil kerja alam, Brown Canyon Demak merupakan bekas lahan penambangan batu padas.

Destinasi wisata lainnya adalah Desa Wisata Tlogoweru. Sebagaimana desa umumnya, sawah hijau nan subur menjadi pemandangan utama. Namun, istimewanya, desa ini memiliki 200 burung hantu.

Burung-burung tersebut ditangkarkan untuk memburu tikus, hama tanaman padi. Memang, pemeliharaan burung hantu itu bermula karena masyarakat desa itu sebal dengan tikus-tikus yang merusak tanaman padi mereka. 

Sebagai penutup liburan ke Demak, mampirlah ke sentra batik Demak. Batik Demak masih menganut genre batik pesisir, yang didominasi warna-warna cerah. Tak sulit mendapatkannya, pasalnya banyak sentra batik Demak, antara lain di Desa Wedung, Desa Karangmlati, Desa Wedung, Dempet, Bonang, Kauman, Kelurahan Mangunjiwan, Kelurahan Bintoro dan Kelurahan Kadilangu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

2 hari lalu

Orang-orang berjalan di Lapangan Naqsh-e Jahan, setelah laporan serangan Israel ke Iran, di Provinsi Isfahan, Iran 19 April 2024. Rasoul Shojaie/IRNA/WANA
11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.


10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

7 hari lalu

Pura Luhur Uluwatu, Bali. shutterstock.com
10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.


Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

7 hari lalu

Bhikhu berdoa bersama saat perayaan hari raya Magha Puja 2024 di pelataran Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu 8 Maret 2024. Hari raya Magha Puja diperingati setiap bulan purnama di bulan ketiga kalender Buddha untuk mengenang Sang Buddha saat membabarkan Dharma pentingnya umat menghindari perbuatan jahat, menambah kebajikan, kesucian hati dan pikiran. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

Kemenparekraf mengungkap destinasi wisata favorit selama libur lebaran.


Tren Baju Abaya: Ada Abaya Shimmer hingga Abaya Cupang dan Pocong

8 hari lalu

Irrish Bella mengenalkan gaun atau gamis shimmer dari toko Arinna Hijab. Foto: Instagram/@_irishbella_
Tren Baju Abaya: Ada Abaya Shimmer hingga Abaya Cupang dan Pocong

Menjadi saingan gamis shimmer, terdapat tren baju Lebaran yang ramai di media sosial dengan bentuk unik berupa abaya cupang dan pocong. Seperti apa?


Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

11 hari lalu

Sejumlah penumpang berdesakan di dalam gerbong kereta rel listrik (KRL) Commuterline Jabodetabek di Stasiun KA Depok Baru, Depok, Jawa Barat, Senin, 24 April 2023. VP Corporate Secretary KAI Commuter Erni Sylviane Purba menyebutkan kepadatan penumpang KRL Jabodetabek sejak H+1 hingga H+2 Lebaran didominasi pengguna musiman yang memanfaatkan waktu liburnya untuk bersilaturahmi dengan kerabat ataupun berwisata ke sejumlah tempat di Jabodetabek, seperti Kota Tua, Monas, Kebun Raya Bogor, dan sejumlah obyek wisata lainnya. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba berujar selama Lebaran volume pengguna commuter line Jabodetabok mendominasi, khususnya pada H+3 Lebaran.


Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

11 hari lalu

Suasana wisata Monumen Nasional (Monas) pada Lebaran hari kedua, Jakarta, Kamis, 11 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.


Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

12 hari lalu

Pantai Batu Karas Pangandaran (disparbud.jabarprov.go.id)
Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

Pada hari kedua Lebaran 2024, Pantai di wilayah Jawa Barat, mulai dipadati wisatawan.


Hari Kedua Lebaran, BMKG Prediksi Hujan Petir Siang di Sejumlah Lokasi Wisata Jawa Barat

13 hari lalu

Deretan villa berdiri di atas danau buatan di kawasan wisata Dusun Bambu di Situ Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat, 22 Februari 2015. Villa-villa tersebut dibuat dengan konsep rumah panggung atau gubuk. TEMPO/Fardi Bestari
Hari Kedua Lebaran, BMKG Prediksi Hujan Petir Siang di Sejumlah Lokasi Wisata Jawa Barat

Kondisi cuaca di sejumlah lokasi wisata di Jawa Barat pada hari kedua Lebaran umumnya cerah berawan pada pagi hari


Di Spanyol, TikTok Digunakan untuk Merencanakan Perjalanan

15 hari lalu

Sejumlah peserta berjoged bersama sambil disiram dengan air menjelang pembukaan Festival San Fermin di Pamplona, Spanyol, 6 Juli 2018. Festival San Fermin juga menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Spanyol. REUTERS/Susana Vera
Di Spanyol, TikTok Digunakan untuk Merencanakan Perjalanan

TikTok dinilai berperan untuk perencanaan perjalanan, karena banyak orang mengunggah rencana perjalanan, harga, dan yang dilihat di berbagai tempat


105 Obyek di Banyuwangi Dapat Prioritas Pengamanan saat Lebaran, Terbanyak di Tempat Wisata

21 hari lalu

Pagelaran seni sendratari
105 Obyek di Banyuwangi Dapat Prioritas Pengamanan saat Lebaran, Terbanyak di Tempat Wisata

Sebanyak 105 obyek di Kabupaten Banyuwangi bakal mendapatkan prioritas pengamanan selama musim mudik lebaran.