Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kementerian Pariwisata Gelar ISTA 2019, Hadiahnya Rp 1 Miliar

image-gnews
Ilustrasi kawasan wisata Ancol . ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
Ilustrasi kawasan wisata Ancol . ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pariwisata menggelar Indonesia Sustainable Tourism Award atau ISTA 2019 yang bisa diikuti oleh pengelola destinasi wisata. Untuk mengikuti seleksi ini, pengelola destinasi wisata bisa mendaftar mulai 18 Maret sampai 18 Mei 2019. Adapun malam penganugerahan ISTA 2019 diadakan pada Jumat, 27 September 2019.

Baca: Survei: Indonesia Jadi Tujuan Utama Wisata Halal di Dunia

Mengutip laman resmi sustainable.indonesia.travel, Indonesia Sustainable Tourism Award adalah penghargaan untuk pengelola destinasi pariwisata, baik pengelola kawasan, agen travel, penyedia jasa, yayasan, maupun masyarakat lokal. Salah satu yang dinilai dalam seleksi ini adalah bagaimana para peserta meningkatkan pengembangan pariwisata berkelanjutan.

Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian Pariwisata, Guntur Sakti mengatakan prinsip pariwisata berkelanjutan adalah 3P + 1M, yang artinya People, Planet, Prosperity, plus Management. Destinasi. "Destinasi yang konsisten menerapkan pariwisata berkelanjutan, ada penghargaan Pamong Pariwisata," kata Guntur.

Para pemenang Indonesia Sustainable Tourism Award atau ISTA nantinya akan diumumkan pada malam penganugerahan dan berhak mendapatkan hadiah total Rp 1 miliar. Pemenang ISTA 2019 juga bakal diajukan ke ajang penghargaan serupa di tingkat ASEAN, yaitu ASEAN Sustainable Tourism Award atau ASTA.

Guntur Sakti menjelaskan saat ini pemerintah memiliki 12 lokasi pengembangan Sustainable Tourism Observatories atau STO. Lima di antaranya telah diakui United Nations World Tourism Organization atau UNWTO sebagai anggota International Network of Sustainable Tourism Observatories (INSTO). Kelima daerah wisata itu adalah Pangandaran bersama ITB Bandung, Sleman Yogyakarta dengan UGM, Sesaot Lombok dengan Universitas Mataram, Samosir dengan Universitas Sumatera Utara, dan Sanur Bali dengan Universitas Udayana.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Artikel terkait: 5 Observatorium Pariwisata Indonesia Diakui Dunia

"Setelah lima lokasi tadi, akan dikembangkan tujuh titik lagi yang semuanya berada di kawasan yang sedang dikembangkan sebagai Sepuluh Bali Baru atau Sepuluh Destinasi Prioritas,'' kata Gungur Sakti, Kamis sore, 25 April 2019. Tujuh destinasi wisata yang selanjutkan akan dikembangkan ke arah wisata berkelanjutan adalah Tanjung Lesung Banten dengan Universitas Indonesia, Tanjung Kelayang Belitung bersama IPB Bogor, Kepulauan Seribu Jakarta dengan Universitas Pancasila, Bromo Tengger Semeru dengan tim Unair Surabaya, Labuan Bajo Komodo bersama Universitas Flores, Wakatobi Sulawesi Tenggara dengan Universitas Hasanuddin Makassar, dan Morotai Maluku Utara dengan Universitas Khairun.

Tenaga ahli Menteri Pariwisata bidang Pembangunan Pariwisata Berkelanjutan, Valerina Daniel mengatakan konsep pariwisata berkelanjutan pada intinya bagaimana mengelola destinasi wisata yang memperhitungkan dampak ekonomi, sosial, serta lingkungan untuk saat ini dan di masa mendatang. "Semakin dilestarikan, semakin menyejahterakan," ujar Valerina Daniel.

Baca juga: Ngobrol @tempo Kupas Komitmen CEO Majukan Pariwisata

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

1 hari lalu

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

Keunggulan AVMS adalah ia mudah digunakan oleh pengelola destinasi wisata atau desa wisata


Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

2 hari lalu

Ilustrasi video viral. shutterstock.com
Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.


10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

2 hari lalu

Pura Luhur Uluwatu, Bali. shutterstock.com
10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.


Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

2 hari lalu

Bhikhu berdoa bersama saat perayaan hari raya Magha Puja 2024 di pelataran Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu 8 Maret 2024. Hari raya Magha Puja diperingati setiap bulan purnama di bulan ketiga kalender Buddha untuk mengenang Sang Buddha saat membabarkan Dharma pentingnya umat menghindari perbuatan jahat, menambah kebajikan, kesucian hati dan pikiran. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

Kemenparekraf mengungkap destinasi wisata favorit selama libur lebaran.


8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

3 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar. Foto: Canva
8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar.


4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

5 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.


Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

5 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Lonjakan Wisatawan Buat Warga Kepulauan Canary Protes Mogok Makan, Profil Kepulauan di Spanyol Itu

Warga Kepulauan Canary lakukan mogok makan akibat membludaknya turis. Begini profil Kepulauan Canary di wilayah Spanyol.


Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

5 hari lalu

Suasan kota Gran Canaria di Kepulauan Canary. Foto: @m_etn
Warga Kepulauan Canary Mogok Makan Justru karena Wisatawan Membludak, Ini Alasannya

Warga Kepulauan Canary, Spanyol melakukan mogok makan justru saat terjadi lonjakan wisatawan. Apa alasannya?


Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

6 hari lalu

Sejumlah penumpang berdesakan di dalam gerbong kereta rel listrik (KRL) Commuterline Jabodetabek di Stasiun KA Depok Baru, Depok, Jawa Barat, Senin, 24 April 2023. VP Corporate Secretary KAI Commuter Erni Sylviane Purba menyebutkan kepadatan penumpang KRL Jabodetabek sejak H+1 hingga H+2 Lebaran didominasi pengguna musiman yang memanfaatkan waktu liburnya untuk bersilaturahmi dengan kerabat ataupun berwisata ke sejumlah tempat di Jabodetabek, seperti Kota Tua, Monas, Kebun Raya Bogor, dan sejumlah obyek wisata lainnya. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba berujar selama Lebaran volume pengguna commuter line Jabodetabok mendominasi, khususnya pada H+3 Lebaran.


Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

7 hari lalu

Suasana wisata Monumen Nasional (Monas) pada Lebaran hari kedua, Jakarta, Kamis, 11 April 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.