Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bukan Laut, Raja Ampat pun Punya Wisata Darat Memikat, Apa Saja?

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Sri Mulyani berlibur di Raja Ampat (instagram @smindrawati)
Sri Mulyani berlibur di Raja Ampat (instagram @smindrawati)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Hutan Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat, memiliki keanekaragaman hayati tinggi yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pariwisata darat yang akan dikembangkan.

Baca juga: Raja Ampat di Bukit Tuamese NTT, Tempat Syuting Pevita Pearce

Kepala Dinas Pariwisata Raja Ampat Yusdy Lamatenggo di Waisai, Papua Barat, Minggu, mengatakan bahwa pariwisata Raja Ampat lebih terkenal adalah wisata bahari dibandingkan wisata darat, padahal potensi darat  begitu luar biasa.

Dia mengatakan Balai Besar KSDA Papua Barat dan Fauna Flora International Indonesia Programme (FFI) di Raja Ampat telah melakukan penelitian terkait kekayaan alam hutan Raja Ampat sebagai data awal guna dikembangkan sektor pariwisata.

Karena itu, kata dia, jika potensi darat tersebut dimasukkan dalam perencanaan pengelolaan pariwisata dinas pariwisata maka pariwisata daerah setempat akan lebih baik.

Menurut dia, Raja Ampat memiliki rencana induk tata daerah yang banyak mengatur laut. Pengelolaan pariwisata belum menyentuh daratan karena sebagian daratan termasuk cagar alam. Namun, kawasan sekitar cagar alam masih bisa memanfaatkannya.
Kawasan Raja Ampat, 2012
"Tingginya keanekaragaman satwa dan tumbuhan di Raja Ampat menjadi daya tarik kegiatan pariwisata. Ada lebih dari 186 jenis burung, 40 jenis amfibi, 13 jenis reptil, 32 jenis mamalia, 350 jenis pohon kayu dan palem, 57 jenis anggrek, dan 5 jenis kantong semar yang dapat menjadi obyek untuk wisata," ujarnya.

Livelihood Officer Fauna dan Flora International Indonesia Programme Wolter Gaman yang memberikan keterangan terpisah, mengatakan program ekowisata yang didampingi oleh FFI salah satunya adalah wisata kampung dan alam.

Kegiatan pertama yang dilakukan adalah mengenalkan tentang pentingnya menjaga alam dan jasa lingkungan dapat dimanfaatkan dalam bentuk ekowisata.

"Tidak saja keanekaragaman hayati, budaya, dan sosial masyarakat juga memiliki potensi yang tinggi untuk ekowisata," ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikatakan, pendekatan kepada masyarakat tidak berhenti. Masyarakat semakin tertarik dalam mengembangkan kampung sebagai destinasi wisata.

Pada awal 2015 bersama BBKSDA Papua Barat, FFI mencoba menfasilitasi Kampung Warimak, Kalitoko, Wawiyai, Saporkren, dan Waifoi sebagai desa wisata.

Begitu pula Kampung Saporkren masyarakat semakin giat untuk mengembangkan guest house dan wisata pengamatan burung dan tenaga pemandu wisata.

Ia menyampaikan guna menghasilkan pribadi yang ramah terhadap para tamu, diselenggarakan pelatihan pelayanan guest house, homestay, dan teknik kepemanduan.

Selain itu, memberi bantuan solar sel dan kasur, serta melibatkan pemuda kampung untuk berperan aktif menjaga dan monitor wilayah mereka dengan memberi bantuan kamera dan GPS.

"Wisata yang tengah dikembangkan FFI bersama masyarakat lokal Raja Ampat, antara lain tracking panorama alam, tracking malam, mancing malam, wisata proses tokok sagu, aktivitas berkebun, pengamatan burung, gua kelelawar, budaya dan cerita rakyat," ungkapnya.

Baca juga:Singgah ke Raja Ampat, Apa yang Bikin Sri Mulyani Sumringah?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bentrok TNI Vs Brimob di Sorong, Kapolda Papua: Masalah Sepele, Perkelahian Antaroknum

1 hari lalu

Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri berjalan usai mengikuti rapat koordinasi terkait kondisi terkini di Papua pasca penangkapan Gubernur non aktif Lukas Enembe, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 7 Februari 2023. Berdasarkan hasil rapat tersebut, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan bahwa kondisi Papua aman dan damai pascapenangkapan Lukas Enembe. TEMPO/Imam Sukamto
Bentrok TNI Vs Brimob di Sorong, Kapolda Papua: Masalah Sepele, Perkelahian Antaroknum

Kapolda Papua Irjen Mathius D. Fakhiri mengatakan bentrok TNI Vs Brimob di Sorong tak menganggu kondisi keamanan Papua secara keseluruhan.


Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

2 hari lalu

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

Keunggulan AVMS adalah ia mudah digunakan oleh pengelola destinasi wisata atau desa wisata


Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

2 hari lalu

Ilustrasi video viral. shutterstock.com
Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.


8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

3 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar. Foto: Canva
8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar.


Bentrok Brimob-TNI AL di Papua Dinilai Memalukan, Kompolnas: Jiwa Korsa yang Kebablasan

3 hari lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Bentrok Brimob-TNI AL di Papua Dinilai Memalukan, Kompolnas: Jiwa Korsa yang Kebablasan

Kompolnas menyebut bentrokan antara anggota Brimob dan TNI AL di Sorong, Papua Barat, peristiwa yang memalukan


Anggota Komisi I DPR Minta Bentrok Anggota TNI AL dan Brimob di Sorong Diselidiki

4 hari lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Anggota Komisi I DPR Minta Bentrok Anggota TNI AL dan Brimob di Sorong Diselidiki

Diduga kuat terjadi salah paham antara anggota Brimob dan Pomal TNI AL di Pelabuhan laut Sorong, Ahad lalu.


Bentrok Brimob-TNI AL di Sorong, Dua Komandan Turun Tangan Dalam Penyelidikan

4 hari lalu

Kapolda Papua Barat Inspektur Jenderal Polisi Johnny Eddizon Isir saat konferensi pers di Manokwari. Foto: ANTARA/Fransiskus Salu Weking
Bentrok Brimob-TNI AL di Sorong, Dua Komandan Turun Tangan Dalam Penyelidikan

Komandan Satuan Brimob dan Kepala Unit Propam Polda Papua Barat turun tangan menyelidiki penyebab bentrokan di Pelabuhan Sorong


Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

4 hari lalu

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (kiri) dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto (kanan) berangkulan saat ditanya awak media perihal bentrok anggota TNI AL dan Brimob Polda Papua Barat di Sorong. Keduanya juga bersalaman saat ditemui di Kantor Jasa Marga KM 70 Tol Cikampek Utama, Jawa Barat, Senin, 15 April 2024. Foto: ANTARA/Fath Putra Mulya
Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merangkul Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat ditanya soal bentrok personel Brimob dan TNI AL di Sorong


Bentrok TNI AL dan Brimob di Kota Sorong, Polri: Harus Selalu Sinergi

4 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Bentrok TNI AL dan Brimob di Kota Sorong, Polri: Harus Selalu Sinergi

Kapolda Papua Barat memastikan kasus bentrok antara anggota TNI AL dan anggota Brimob di Sorong itu akan diselesaikan secara tuntas.


Bukan Sekali Kejadian Bentrok TNI Vs Polri, Terakhir Baku Pukul di Pelabuhan Kota Sorong

4 hari lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Bukan Sekali Kejadian Bentrok TNI Vs Polri, Terakhir Baku Pukul di Pelabuhan Kota Sorong

Bentrokan antara prajurit TNI dan personel Polri beberapa kali terjadi, terakhir 5 hari usai lebaran bentrok di pelabuhan Kota Sorong, Papua Barat.