Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liburan Akhir Tahun di Tengah Hawa Dingin, Ini 4 Pilihan di Garut

Reporter

image-gnews
Seorang pendaki melintasi jalur pendakian Gunung Papandayan di Kecamatan Cisurupan, Garut, Jawa Barat, 21 September 2014. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Seorang pendaki melintasi jalur pendakian Gunung Papandayan di Kecamatan Cisurupan, Garut, Jawa Barat, 21 September 2014. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak pilihan lokasi untuk liburan akhir tahun. Bila tak ingin menikmati laut, mungkin bisa pilih destinasi berhawa dingin. Apalagi di akhir tahun, ada orang yang ingin lebih banyak merenung dan hawa dingin tampaknya lebih cocok.  Tak terlalu jauh dari Jakarta, Garut memiliki tawaran berlimpah  untuk geowisata maupun ekowisata. Bisa mendaki hingga puncak, atau menikmati pemandangan dari titik tertentu. Bisa juga berkemah di kaki gunungnya, tergantung minat. Berikut 4 pilihannya.

1.Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi
Secara administratif kawasan konservasi ini berada di perbatasan tiga kabupaten, yaitu Bandung, Sumedang, dan Garut. Di timurnya terdapat Gunung Pasir Masigit dan di baratnya terdapat Gunung Kareumbi.  Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi  telah sejak tahun 1976 ditetapkan sebagai hutan dengan fungsi Taman Buru yang menjadi satu-satunya taman Buru di Jawa dan Bali.

Hingga saat ini dari arah Bandung, umumnya pengunjung memilih jalur Bandung – Rancaekek – Bypass Cicalengka – Sindangwangi – Tanjungwangi, berjarak 43 kilometer untuk mencapai pintu masuk utama yang berada di Kampung Leuwiliang (Desa Tanjungwangi, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung). Tersedia empat area berkemah. Bahkan disewakan juga rumah pohon. Yang satu ini tentunya, tak perlu pendakian sama sekali. 

Baca Juga: 

Berburu Suara Kereta Api di Kawah Kamojang Garut

Chocodot World, Museum Cokelat di Garut 

2. Gunung Papandayan
Gunung api aktif berketinggian 2.665 meter di bawah permukaan laut yang secara administratif tercatat sebagai bagian dari Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Hanya berjarak sekitar 70 kilometer sebelah tenggara Kota Bandung.

Tergolong cocok untuk pendaki pemula karena konturnya yang landai dan sumber air mudah ditemukan di beberapa pos. Bahkan juga tak perlu membawa bekal banyak karena warung pun sudah ada di puncak gunung. Jalan akses sepanjang 7 km dari Perkebunan Sedep menuju kawah Gunung Papandayan dibangun untuk memudahkan dicapainya titik ketinggian 2300 mdpl, bahkan dengan mobil. Para pesepeda pun kerap memilih jalur ini untuk mountain biking

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ilustrasi lomba lari lintas alam Goat Run di Gunung Guntur, Garut. (goatrun.id)

3. Gunung Guntur
Gunung api ini  telah tidur kurang lebih 168 tahun. Puncak yang biasa dijadikan akhir pendakian adalah Parupuyan dengan ketinggian 2.145 meter di atas permukaan laut,   setelah melewati puncak Guntur dan Kabuyutan.

Sementara puncak tertinggi yang seringnya digaungkan, 2.249 mdpl dan dimiliki oleh Masigit. Tingkat kesulitan pendakian kompleks gunung api Guntur berada di atas Papandayan. Oleh karena itu menuntut persiapan fisik dan mental serta perlengkapan serius.

Pendaki di Gunung Cikuray, Jawa Barat. instagram.com

4. Gunung Cikuray
Gunung tua ini merupakan gunung dengan puncak tertinggi di Garut yakni 2.821 mdpl. Di Jawa Barat, di peringkat keempat. Jalur dan medan pendakian yang dimiliki – baik itu jalur Cikajang, Bayongbong, maupun Dayeuhmanggung –relatif menarik, terlebih jika memperhatikan kerucutnya yang begitu mencolok membelah langit. Hanya memang rata-rata terjal. Pendakian akan melewati juga perkebunan teh. 

Akomodasi dan fasilitas di pendakian Cikuray tidaklah sama dengan Guntur apalagi Papandayan. Titik-titik mata air benar-benar terbatas. Sehingga untuk itu, tingkat persiapan segala keperluan harus jauh lebih baik dibandingkan dengan persiapan pendakian Guntur.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

7 hari lalu

Charlie Chaplin di Garut (Youtube)
Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

Aktor komedi Charlie Chaplin pernah mengunjungi Garut pada 1926. Bahkan ia melanjutkan petualangannya ke Yogyakarta dan Bali.


Sempat Longsor, Polisi Buka Tutup Jalan di Jalur Banjarwangi-Singajaya Garut

13 hari lalu

Pemudik bersepeda motor bersama keluarganya melintas ke arah Garut di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 8 April 2024. Jalur mudik selatan via Nagreg dan Limbangan tahun ini tak lagi dihiasi kemacetan dengan durasi lama setelah tol Cisumdawu beroperasi sepenuhnya. Sebagian kendaraan roda empat ke arah Jawa Tengah dan Jawa Timur saat ini tak perlu lagi melintasi jalur mudik non tol di Jawa Barat untuk hindari kemacetan. TEMPO/Prima mulia
Sempat Longsor, Polisi Buka Tutup Jalan di Jalur Banjarwangi-Singajaya Garut

Sempat ada longsor yang menutup jalan, polisi melakukan buka tutup di jalur Banjarwangi-Singajaya Garut tersebut.


Libur Lebaran Pantai Pangandaran hingga Garut Diserbu Wisatawan

13 hari lalu

Foto udara kawasan wisata Pantai Rancabuaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu 5 Agustus 2023. Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat mengatakan, pengembangan potensi pariwisata Ciayumajakuning dan Jabar Selatan menjadi fokus Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada 2023, guna menggenjot perekonomian masyarakat melalui sektor pariwisata terutama di sepanjang jalur pantai Jabar Selatan. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Libur Lebaran Pantai Pangandaran hingga Garut Diserbu Wisatawan

Pantai-pantai di wilayah selatan Jawa Barat mulai dipadati wisatawan yang ingin menghabiskan waktu libur Lebaran


Destinasi Liburan Wisata Pantai di Jawa Barat, Pantai Karang Hawu hingga Pantai Batu Karas

13 hari lalu

Pantai Batu Karas Pangandaran (disparbud.jabarprov.go.id)
Destinasi Liburan Wisata Pantai di Jawa Barat, Pantai Karang Hawu hingga Pantai Batu Karas

Saatnya liburan kunjungi wisata pantai populer di Jawa Barat, seperti Pantai Karang Hawu di Sukabumi hingga Pantai Batu Karas di Pangandaran.


Gempa M2,6 Dirasakan Sebagian Warga Garut dan Bandung Senin Siang

17 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Gempa M2,6 Dirasakan Sebagian Warga Garut dan Bandung Senin Siang

Gempa tektonik menggoyang sebagian wilayah Kabupaten Garut dan Bandung, Senin 8 April 2024, pada pukul 14.07.


Setelah di Dompu, Gempa Terkini Menggoyang Sebagian Garut dan Bandung

17 hari lalu

Peta gempa Garut, 8 April 2024. BMKG
Setelah di Dompu, Gempa Terkini Menggoyang Sebagian Garut dan Bandung

Dua gempa terkini itu memberi guncangan yang setara, yakni skala II MMI, tapi berbeda magnitudo. Simak data BMKG.


Meski Tak Dianggarkan Pemerintah Pusat, Pegawai dan Kepala Desa di Garut Dapat THR

38 hari lalu

Ilustrasi PNS atau ASN. Shutterstock
Meski Tak Dianggarkan Pemerintah Pusat, Pegawai dan Kepala Desa di Garut Dapat THR

Meski tidak dianggarkan pemerintah pusat, pegawai dan Kepala Desa di Kabupaten Garut, Jawa Barat, bakal mendapatkan THR untuk lebaran tahun 2024.


Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

38 hari lalu

Seekor Harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) mengamuk dan mengalami gigi taring patah karena mengigit kandang besi saat masuk perangkap di Nagari Binjai, Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, Minggu, 4 Februari 2024. Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat mengevakuasi seekor Harimau Sumatera berjenis kelamin betina, setelah masuk ke kandang jebak yang dipasang karena sebulan terakhir mendapatkan laporan hewan dilindungi itu memakan ternak warga. ANTARA/Iggoy el Fitra
Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

Saat sedang pergi ke hutan atau gunung dan bertemu harimau, sebaiknya jangan panik. Berikut beberapa tips menyelamatkan diri saat bertemu harimau.


Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi di Laut Selatan, Nelayan Sukabumi Terdampar di Garut

39 hari lalu

Sejumlah perahu nelayan tertambat di dermaga Cilaut Eureun, Pantai Santolo, Garut, Jawa Barat, (1/1). TEMPO/Prima Mulia
Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi di Laut Selatan, Nelayan Sukabumi Terdampar di Garut

Polairud Polres Garut yang sedang mencari seorang nelayan setempat kini ketambahan mencari seorang lagi asal Sukabumi sesama korban gelombang tinggi.


Angin Kencang dan Gelombang Laut Tinggi, Nelayan Garut Tak Bisa Melaut

40 hari lalu

Penjabat Bupati Garut Barnas Adjidin meninjau daerah yang terdampak gelombang tinggi dan angin kencang di Pantai Rancabuaya, Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (16/3/2024). ANTARA/HO-Diskominfo Garut
Angin Kencang dan Gelombang Laut Tinggi, Nelayan Garut Tak Bisa Melaut

Angin kencang dan gelombang laut tinggi mengakibatkan sejumlah nelayan Garut, Jawa Barat, tak bisa melaut. Karena dinilai dapat membahayakan jiwa.