Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hotel di Bali Bidik Pasar Grup untuk Dongkrak Hunian

Reporter

image-gnews
Satu keluarga tengah menikmati liburan di lingkungan Hotel Bali Intercontinental yang berada di Jimbaran. (bali.intercontinental.com)
Satu keluarga tengah menikmati liburan di lingkungan Hotel Bali Intercontinental yang berada di Jimbaran. (bali.intercontinental.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaku pariwisata di Bali menggaet lebih banyak wisatawan yang melakukan paket perjalanan wisata dalam grup untuk mengisi musim sepi kunjungan yang terjadi pada periode November hingga diperkirakan terjadi pada 15 Desember 2018.

"Kami sasar group series terutama dari Cina dan Taiwan," kata Wakil Ketua Umum Asosiasi General Manager Hotel Indonesia (IHGMA) I Made Ramia Adnyana di Denpasar.

Selain menyasar wisatawan rombongan, ia juga membidik wisatawan perorangan atau dua orang turis. Menurut Ramia, para pelaku pariwisata di Bali sudah melakukan promosi jauh-jauh hari di sejumlah negara termasuk di Cina untuk menyasar wisatawan rombongan tersebut yang biasanya datang menumpangi pesawat carter.

Dia menjelaskan wisatawan rombongan tersebut dapat mendongkrak sekitar 15-20 persen okupansi hotel saat musim sepi seperti saat ini, yang biasanya berkisar 65 persen untuk hotel bintang empat dan lima.

"Segmentasi wisatawan itu porsinya cukup besar biasanya di atas 10 persen dan maksimal 20 persen tergantung properti yang fokus ke group series," katanya.

Baca Juga: 

Suksma di Bali akan Dihadiri Lebih Dari 1.000 Orang

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3 Destinasi Wisata Tersembunyi di Bali yang Sulit Dijangkau

General manager di hotel berbintang di dekat Bandara Ngurah Rai itu menambahkan periode musim sepi kunjungan itu reguler terjadi setiap tahun. Musim ramai dan sangat ramai kunjungan diperkirakan akan kembali terjadi mulai 16 Desember 2018 hingga minggu pertama Januari 2019 yakni periode Natal dan tahun baru.

Meski demikian, periode musim sepi hunian di hotel, kata dia, juga dapat disiasati dengan menggencarkan program wisata MICE (meetings, incentives, conferences, exhibitions) atau wisata konferensi.

Pertemuan tahunan IMF dan Bank Dunia pada Oktober 2018 lalu, kata dia, mampu mendongkrak hunian hotel hingga 100 persen.

"Bali punya potensi besar menggaet bisnis wisata MICE. Kami harap pemerintah meliat potensi besar itu dan menyiapkan infrastruktur yang lebih maksimal dalam mengantisipasi kegiatan besar berikutnya dan dari aspek ekonomi juga memberi dampak signifikan," paparnya.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sandiaga Yakin Jabodetabekjur Bakal Dorong Pergerakan Wisatawan Nusantara, Ini Sebabnya

3 jam lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno ketika ditemui di kantornya pada Senin, 11 Desember 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Sandiaga Yakin Jabodetabekjur Bakal Dorong Pergerakan Wisatawan Nusantara, Ini Sebabnya

Menteri Sandiaga Uno menyatakan pembentukan kawasan aglomerasi di Jabodetabekjur itu dapat meningkatkan sektor pariwisata.


Barang Impor Bawaan Penumpang Dibatasi, Sandiaga Uno: Belanja di Indonesia Saja

4 jam lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Hotel Fairmont di Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/ Desty Luthfiani.
Barang Impor Bawaan Penumpang Dibatasi, Sandiaga Uno: Belanja di Indonesia Saja

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Menparekraf Sandiaga Uno tanggapi pembatasan barang impor bawaan penumpang.


Bali Raih Penghargaan Pulau Terbaik dari Pembaca DestinAsian

15 jam lalu

Wisata Bali (TEMPO/Mila Novita)
Bali Raih Penghargaan Pulau Terbaik dari Pembaca DestinAsian

Bali mampu menyumbang 50 persen dari target 14,3 juta kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia tahun ini.


Ultra Beach Bali akan Digelar Juni 2024, Tiket Dijual Mulai Pekan Ini

1 hari lalu

Ultra Beach Bali 2024. Dok. Ultra Beach
Ultra Beach Bali akan Digelar Juni 2024, Tiket Dijual Mulai Pekan Ini

Ultra Beach Bali akan digelar pada 6 dan 7 Juni 2024 di Canggu untuk pertama kalinya dan dengan pemandangan tepi pantai.


61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

1 hari lalu

Asap dan abu vulkanis menyembur dari kawah Gunung Agung pascaletusan freatik kedua, terpantau dari Desa Culik, Karangasem, Bali, 26 November 2017. ANTARA FOTO
61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

Erupsi Gunung Agung di Bali menewaskan ribuan nyawa dan abu vulkaniknya sampai ke Greenland pada 16 Maret 1963. Ini kilas balik bencana alam itu.


Geopark Kaldera Gunung Batur Bali Punya 21 Situs, Bisa Dijelajahi Wisatawan dalam Sehari

1 hari lalu

Wisatawan domestik menikmati pemandangan Gunung Batur dari kawasan wisata Kintamani, Bangli, Bali, Rabu, 28 Oktober 2020. ANTARA/Fikri Yusuf
Geopark Kaldera Gunung Batur Bali Punya 21 Situs, Bisa Dijelajahi Wisatawan dalam Sehari

Situs geologi di kawasan geopark itu antara lain Gunung Batur, Danau Batur, dan aliran lava hitam.


5 Hotel di Jakarta yang Menghadirkan Paket Berbuka Puasa Mewah

2 hari lalu

Ilustrasi Buka Puasa. shutterstock.com
5 Hotel di Jakarta yang Menghadirkan Paket Berbuka Puasa Mewah

Sejumlah hotel mewah di Jakarta ini menawarkan paket-paket istimewa untuk berbuka puasa


Kumpul di Bali, Ketua DPD Golkar Se-Indonesia Beri Dukungan Airlangga Hartarto Jadi Ketua Umum Lagi

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam kegiatan syukuran dan konsolidasi partai di Kabupaten Badung, Bali, Jumat, 15 Maret 2024. ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari
Kumpul di Bali, Ketua DPD Golkar Se-Indonesia Beri Dukungan Airlangga Hartarto Jadi Ketua Umum Lagi

DPD Golkar tingkat provinsi se-Indonesia memberi dukungan tertulis untuk Airlangga Hartarto kembali menjadi Ketua Umum Golkar lima tahun ke depan.


Cerita Masduki ketika Menjadi Tahanan Kota atas Perkara PPLN Kuala Lumpur, Dipasangi Gelang GPS

3 hari lalu

Terdakwa kasus dugaaan tindak pidana pemilihan umum (Pemilu) terkait penambahan data Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kuala Lumpur, Malaysia Masduki Khamdan Muchamad (kanan) berdiskusi dengan kuasa hukumnya saat menjalani sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024. Tujuh tersangka didakwa telah menambahkan dan mengurangi data pemilih di Kuala Lumpur, Malaysia. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Cerita Masduki ketika Menjadi Tahanan Kota atas Perkara PPLN Kuala Lumpur, Dipasangi Gelang GPS

Masduki Khamdan, PPLN Kuala Lumpur terdakwa tindak pidana pemilu 2024 kini menjadi tahanan kota di bawah pengawasan Kejaksaan Agung.


Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

3 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani saat memberikan keterangan kepada media hasil Kinerja dan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023 di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa 2 Januari 2024. Sri Mulyani menyebutkan realisasi APBN 2023 defisit sebesar Rp347,6 triliun atau 1,65 persen dari produk domestik bruto (PDB), sementara penerimaan negara ditutup pada angka Rp2.774,3 triliun atau 105,2 persen dari target, yang terdiri dari perpajakan Rp2.155,4 triliun dan PNBP Rp605,9 triliun dan hibah Rp13 triliun. Tempo/Tony Hartawan
Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan THR dan gaji ke-13 untuk ASN akan dibayarkan 100 persen tahun ini.