Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menyeruput Kopi di Kedai Sang Legenda, Kopi Asiang Pontianak

image-gnews
Koh Asiang sedang meracik kopinya di Kedai Kopi Asiang, Pontianakn, Minggu, 4 November 2018. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Koh Asiang sedang meracik kopinya di Kedai Kopi Asiang, Pontianakn, Minggu, 4 November 2018. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Iklan

TEMPO.CO, Pontianak -  Yohanes Fendi boleh jadi adalah barista paling populer di Kota Pontianak. Namanya kesohor dengan alias Koh Asiang. Lain dari peracik kopi biasanya, Koh Asiang di kedainya yang bernama Asiang selalu meramu kopi dengan telanjang dada. 

Penasaran, Tempo pun menyambangi warung Koh Asiang di Jalan Merapi, Kota Pontianak, pada Minggu, 4 November lalu. 

Baca juga7 Kedai Kopi yang Populer di Indonesia versi Instagram

Kala itu, belum genap pukul 07.00 WIB, tetamu telah memenuhi hampir seluruh bangku di kedai Koh Asiang. Ada 80-an orang tampak di kedai berbentuk ruko itu. Sekilas, tampak hampir semuanya mencecap menu serupa: kopi panas.

Wedang-wedang kopi di warung ini disuguhkan dengan cangkir keramik khas Cina tempo dulu. Ukurannya mini dan di permukaan cangkir itu terukir motif kembang pacar berwarna hijau pupus.Sejumlah pelanggan sedang ngopi di Kedai Kopi Asiang, Pontianak, Minggu, 4 November 2018. TEMPO/Francisca Christy Rosana 

Satu cangkir lagi untuk meja nomor 19, kopi hitam tanpa gula,” kata seorang karyawan perempuan paruh baya berteriak kepada Koh Asiang. Nomor 19 tersebut adalah nomor meja saya. Itu artinya, Koh Asiang sebentar lagi akan meracik pesanan saya.

Saya lantas bergegas menuju ruang peracikan kopi di muka kedai untuk menyaksikan cara Koh Asiang meramu pesanan. Tampak di balik rak setinggi 1 meter itu Koh Asiang sedang asyik menuang kopi dari teko saring ke sebuah cangkir. Caranya unik: teko ini ditarik-ulur sehingga kopi yang tertuang dalam cangkir tampak berbuih. Metode membikin kopi seperti ini acap dikenal dengan sebutan metode Hainan. 

Orang-orang Hainan-lah yang mewarisi cara membuat kopi dengan disaring dan ditarik. Teknik ini membuat aroma kopi keluar optimal. Cara membuat kopi Hainan yang dilakukan Koh Asiang ini terbilang unik karena masih mempertahankan metode lama. Namun, ada yang lebih unik lagi. Saat meramu kopi Hainan itu, Koh Asiang tampak tak berbusana. Badannya yang tinggi kekar dan bertato ini dibiarkan terpapar asap panas kopi. 

Keringat mengalir deras di badan Koh Asiang berbarengan dengan mengucurnya kopi-kopi itu dari teko panjang ke cangkir. Sekali waktu, ia tampak bergidik terpapar angin. “Kadang-kadang dingin kalau kena angin, tapi saya enggak pernah masuk angin,” kata Asiang mengawali perbincangan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menikmati Ampiang Dadiah, Kuliner Khas Bukittinggi dari Ketan dan Fermentasi Susu Kerbau

7 jam lalu

Ampiang dadiah, kuliner khas Kota Bukittinggi yang berbahan dasar beras ketan dan fermentasi susu kerbau. (TEMPO/Fachri Hamzah)
Menikmati Ampiang Dadiah, Kuliner Khas Bukittinggi dari Ketan dan Fermentasi Susu Kerbau

Pengunjung bisa menikmati ampiang dadiah sembari melihat pemandangan Jam Gadang dan berbelanja aksesori.


Setelah Relokasi, Puluhan Pedagang Kuliner Sekitar ITB Masih Tahap Transisi

8 jam lalu

Pedagang kuliner di Jalan Skanda depan kampus ITB, Sabtu 30 September 2023. (TEMPO/Anwar Siswadi)
Setelah Relokasi, Puluhan Pedagang Kuliner Sekitar ITB Masih Tahap Transisi

Pada 7 Agustus, pedagang kuliner di sekitar ITB digusur pemerintah Kota Bandung karena lokasi berdagangnya termasuk jalur terlarang.


Hari Kopi Sedunia, Manfaat Panjang Umur di Balik Minuman Nikmat Ini

12 jam lalu

Ilustrasi wanita minum kopi. Freepik.com/Racool Studio
Hari Kopi Sedunia, Manfaat Panjang Umur di Balik Minuman Nikmat Ini

Hari Kopi Sedunia setiap 1 Oktober. Minum kopi juga bisa membuat hidup lebih lama atau panjang umur, menurut penelitian.


Rayakan Hari Kopi Sedunia dengan Mencoba Resep Kudapan Enak Berikut

13 jam lalu

Ilustrasi puding kopi (Pixabay.com)
Rayakan Hari Kopi Sedunia dengan Mencoba Resep Kudapan Enak Berikut

Menyambut Hari Kopi Sedunia, beberapa resep berbahan dasar kopi berikut layak untuk dicoba dan dinikmati bersama keluarga.


Hari Kopi Internasional, Inilah Sejarah Minuman Paling Populer di Dunia

2 hari lalu

Ilustrasi kopi hitam tanpa gula. Foto: Freepik/8photo
Hari Kopi Internasional, Inilah Sejarah Minuman Paling Populer di Dunia

Bukti paling awal konsumsi kopi berasal dari abad ke-15 di Yaman, tapi ada kisah populer dari Etiopia.


Festival Kopi Malioboro Coffee Night 2023 Digelar Pekan Depan, Catat Tanggalnya

3 hari lalu

Ilustrasi wanita minum kopi atau teh hangat. Freepik.com/Tirachardz
Festival Kopi Malioboro Coffee Night 2023 Digelar Pekan Depan, Catat Tanggalnya

Tak sekedar aksi bagi-bagi ribuan cup kopi gratis untuk wisatawan, acara ini juga mengandung unsur edukasi dan hiburan lainnya.


Kopi Sanger Aceh jadi Inspirasi Starbucks buat Minuman Spesial Hari Kopi Internasional

3 hari lalu

Dolce Americano, kopi Starbucks yang terinspirasi dari kopi sanger (Tempo/Mila Novita)
Kopi Sanger Aceh jadi Inspirasi Starbucks buat Minuman Spesial Hari Kopi Internasional

Kopi sanger sekilas mirip kopi susu, tetapi tanpa ampas. Kopi ini menjadi inspirasi bersama dengan tiga minuman lain dari berbagai benua.


3 Cara Gampang Bikin Minuman Kopi ala Kafe di Rumah

3 hari lalu

Dalgona Coffe. Tempo/Fardi Bestari
3 Cara Gampang Bikin Minuman Kopi ala Kafe di Rumah

Kopi menjadi salah satu minuman yang digemari banyak orang. Berikut resep cara bikin minuman kopi ala kafe di rumah.


5 Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan Tubuh, Berapa Cangkir Sehari Disarankan?

3 hari lalu

Ilustrasi kopi hitam tanpa gula. Foto: Freepik/8photo
5 Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan Tubuh, Berapa Cangkir Sehari Disarankan?

Selain dapat melawan rasa kantuk sekaligus penambah energi, ternyata kopi memiliki manfaat lain bagi kesehatan tubuh. Apa saja manfaat kopi bagi kesehatan tubuh?


Bolehkah Anak-anak Minum Kopi?

3 hari lalu

Ilustrasi kopi susu. Foto: Unsplash.com/Alberto Bogo
Bolehkah Anak-anak Minum Kopi?

Kopi adalah salah satu minuman dengan kandungan kafein tertinggi. Apakah anak-anak boleh minum kopi?