Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Geopark Pongkor Ingin Raih Pengakuan Nasional dan Internasional

Reporter

image-gnews
Pongkor Tinggal Nama
Pongkor Tinggal Nama
Iklan

TEMPO.CO, Cibinong - Geopark Pongkor, Kabupaten Bogor, Jawa Barat resmi menjadi geopark lokal di Kabupaten Bogor dan bersiap mengajukan proposal untuk mendapatkan pengakuan secara nasional dan dunia dari UNESCO Global Geopark (UGG).

Kepala Penelitian dan Pengembangan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah mengatakan Geopark Pongkor sudah mendapatkan penilaian kenaikan status dan evaluasi nasional pada 2018. “Kini Geopark Pongkor masuk pada wilayah geopark yang berada di kuadran ketiga,” katanya di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa, 24 Oktober 2018.

Yang dimaksud kuadran ketiga adalah daerah yang produk domestik regional brutonya rendah, indeks pembangunan manusianya rendah, kantong kemiskinannya tinggi, dan angka pendidikan rendah. Dengan adanya Geopark Pongkor, kata Syarifah, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Peningkatan itu bisa dilakukan dengan cara pengolahan usaha kecil menengah. Konsep geopark mulai disosialisasikan dalam kegiatan musyawarah rencana pembangunan sebagai konsep alternatif untuk membangun ekonomi kecil kerakyatan mandiri. "Kami belajar pada Geopark Ciletuh, dan kami sudah mempersiapkan diri menjadi UNESCO Global Geopark dengan berbagai kebanggaan," ujar Syarifah.

Syarifah mengatakan, untuk pengembangan masyarakat Pongkor, yang semula bermata pencaharian sebagai gurandil (penambang emas ilegal), kini sudah beralih menjadi pelaku di geopark.

Bahkan masyarakat mempunyai inisiatif membuka berbagai peluang sendiri dalam menunjang Geopark Pongkor. Di antaranya membuat akses jalan ke arah geopark, menyediakan penginapan lokal, dan menyiapkan berbagai hiburan atau wisata alam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ahli bidang pengembangan kawasan geopark dan Ketua Tim Percepatan Pengembangan Geopark Kementerian Pariwisata, Yunus Kusumabrata, mengatakan Pemerintah Kabupaten Bogor adalah ujung tombak dalam membangun geopark. "Kalau pemerintah lambat, maka lambat pula pembangunan geopark, dan mungkin usaha pembentukan untuk beralih ke UGG akan menjadi terhalang," ucapnya.

"Pengusul geopark nasional harus melengkapi dokumen atau data pendukung yang sesuai. Hari ini kita sudah menerima delapan calon geopark nasional.”

Yunus menambahkan, saat ini adalah tahapan presentasi dan verifikasi, yakni langkah yang harus dilalui sebelum akhirnya disusul terbitnya peraturan presiden mengenai geopark nasional. "Insya Allah pada bulan November pengumuman atau keputusan ini terbit. Nanti akan langsung diberikan kepada Geopark Pongkor melalui pemerintah daerahnya," tuturnya.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Fakta Geopark Kebumen yang Diusulkan Masuk dalam Jejaring UNESCO

1 hari lalu

Embung Cangkring menjadi salah satu destinasi wisata di Geopark Karangsambung-Karangbolong. Foto: @geoparkkarangsambung
5 Fakta Geopark Kebumen yang Diusulkan Masuk dalam Jejaring UNESCO

Geopark Kebumen diajukan untuk mendapat pengakuan dari UNESCO Global Geopark. Ini 5 keunikannya.


Ditarget Rampung Tahun Ini, Begini RUU KSDAHE Beri Ruang Dukungan untuk Konservasi Internasional

6 hari lalu

Geopark Maros Pangkep di Sulawesi Selatan resmi masuk dalam jajaran UNESCO Global Geopark. Status itu ditetapkan berdasarkan keputusan Sidang Dewan Eksekutif UNESCO ke-216 di Paris, Prancis pada 24 Mei 2023. Shutterstock
Ditarget Rampung Tahun Ini, Begini RUU KSDAHE Beri Ruang Dukungan untuk Konservasi Internasional

Rancangan Undang-undang tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya atau RUU KSDAHE ditarget segera disahkan pada tahun ini.


18 Geopark di Cina dan Eropa Ditetapkan Sebagai UNESCO Global Geopark Baru

12 hari lalu

Geopark Meteora, Yunani. Unsplash.com/Jason Blackeye
18 Geopark di Cina dan Eropa Ditetapkan Sebagai UNESCO Global Geopark Baru

Geopark apa saja yang termasuk dalam 18 geopark yang ditetapkan sebagai UNESCO Global Geopark baru


Penetapan dan Kriteria UNESCO Global Geopark

12 hari lalu

Panorama kawah di Gunung Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu, 4 Juni 2023. TWA Ijen yang telah ditetapkan sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) itu ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara saat liburan. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Penetapan dan Kriteria UNESCO Global Geopark

UNESCO Global Geopark merupakan kawasan geografis yang memiliki signifikansi geologi internasional


Geopark Kaldera Gunung Batur Bali Punya 21 Situs, Bisa Dijelajahi Wisatawan dalam Sehari

37 hari lalu

Wisatawan domestik menikmati pemandangan Gunung Batur dari kawasan wisata Kintamani, Bangli, Bali, Rabu, 28 Oktober 2020. ANTARA/Fikri Yusuf
Geopark Kaldera Gunung Batur Bali Punya 21 Situs, Bisa Dijelajahi Wisatawan dalam Sehari

Situs geologi di kawasan geopark itu antara lain Gunung Batur, Danau Batur, dan aliran lava hitam.


Menjelajah Pulau Sibandang di Danau Toba Sembari Edukasi Wisata Berbasis Konservasi

26 Januari 2024

Pulau Sibandang di Danau Toba (indonesia.travel)
Menjelajah Pulau Sibandang di Danau Toba Sembari Edukasi Wisata Berbasis Konservasi

Pulau Sibandang menjadi bagian penting dalam pengembangan Destinasi Super Prioritas Danau Toba.


Geopark Nasional Ujung Kulon Telah Ditetapkan, Ini Warisan Geologi, Keanekaragaman Hayati & Budayanya

22 November 2023

Badak Jawa langka terlihat oleh CCTV di Taman Nasional Ujung Kulon, Provinsi Banten, pada 27 Maret 2021. KLHK/via REUTERS
Geopark Nasional Ujung Kulon Telah Ditetapkan, Ini Warisan Geologi, Keanekaragaman Hayati & Budayanya

Arifin Tasrif telah menetapkan Taman Bumi atau Geopark Nasional Ujung Kulon, yang tertuang dalam Surat Keputusan Menteri ESDM.


Ahli Geologi Usul Temuan Tumpukan Batu 'Columnar Joint' di Sumbar Jadi Cagar

13 Oktober 2023

Peneliti melihat objek diduga cagar budaya (ODCB) di Korong Surantiah, Nagari Lubuk Alung, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Kamis 12 Oktober 2023. Pemkab Padang Pariaman merilis temuan warga yakni objek diduga cagar budaya yang berasal dari zaman megalitikum berupa bebatuan berbentuk balok dan pilar-pilar yang masih dalam penelitian pihak terkait. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Ahli Geologi Usul Temuan Tumpukan Batu 'Columnar Joint' di Sumbar Jadi Cagar

Ahli Geologi dan Vulkanologi Sumatera Barat Ade Edward mendorong pemerintah daerah segera mengajukan temuan tumpukan batu sebagai cagar geologi.


Wabup Iyos Ajak Investor Investasi di Kabupaten Sukabumi

16 September 2023

Wabup Iyos Ajak Investor Investasi di Kabupaten Sukabumi

Hadirnya Perumda untuk meringankan beban-beban para petani, membantu mempromosikan atau menjual produk pertanian


Geopark Merangin Jambi Raih Penghargaan dari UNESCO

11 September 2023

Air Terjun Mukus di kawasan Geopark Merangin Jambi (geopark.meranginkab.go.id)
Geopark Merangin Jambi Raih Penghargaan dari UNESCO

Geopark Merangin di Jambi resmi tercatat sebagai UNESCO Global Geopark pada Mei 2023, kini meraih prestasi Best Practice Award 2023.