Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arkeolog Menemukan Kampung Tua di Danau Sentani, Jayapura

Reporter

image-gnews
Danau Sentani dilihat dari sebuah bukit di Kampung Doyo Lama, Kabupaten Jayapura, Papua, 19 Juni 2016. Danau seluas 9.630 hektar (ha) yang menjadi satu kesatuan dengan Cagar Alam Pegunungan Cycloops (Jayapura) seluas 245.000 ha. ANTARA/Rosa Panggabean
Danau Sentani dilihat dari sebuah bukit di Kampung Doyo Lama, Kabupaten Jayapura, Papua, 19 Juni 2016. Danau seluas 9.630 hektar (ha) yang menjadi satu kesatuan dengan Cagar Alam Pegunungan Cycloops (Jayapura) seluas 245.000 ha. ANTARA/Rosa Panggabean
Iklan

TEMPO.CO, Jayapura -Balai Arkeologi Papua berhasil menemukan kampung tua di sekitar perairan Kampung Doyo Lama, Danau Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.

Hari Suroto, salah satu peneliti senior dari Balai Arkeologi Papua mengatakan penelitian itu berhasil mengungkap hunian awal prasejarah di perairan Danau Sentani.  "Eksplorasi berhasil menemukan bekas-bekas tiang rumah di dalam air," kata dia di Kota Jayapura, Rabu, 17/10/

Tiang-tiang rumah tersebut, kata alumnus Universitas Udayana Bali itu, terbuat dari batang pohon soang. Batang kayu dari jenis pohon ini memang mampu bertahan selama ratusan tahun. Tak heran, kayu ini secara tradisional dipakai masyarakat Sentani untuk dijadikan tiang rumah.

Oleh masyarakat Doyo Lama, tempat ditemukannya bekas-bekas tiang rumah ini disebut dengan Ayauge. “Dulu manusia yang bermukim di Ayauge, tinggal di rumah panggung di atas air," kata Hari Suroto.

Ayauge pada masa lalu dipilih nenek moyang masyarakat Doyo Lama ketika berpindah dari Pulau Kwadeware, sebuah pulau di tengah Danau Sentani bagian barat.  "Eksplorasi di Ayauge hanya menemukan bekas-bekas tiang rumah, tetapi artefak lainnya belum ditemukan. Ini disebabkan terbatasnya alat menyelam.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, ungkap Hari, Balai Arkeologi Papua juga melakukan survei permukaan tanah di Situs Megalitik Tutari Doyo Lama yang tak jauh dari lokasi ditemukan tiang-tiag rumah dalam Danau Sentani. Dalam eksplorasi ini ditemukan pecahan-pecahan gerabah di tanah lapisan atas.

“Diperkirakan Situs Megalitik Tutari bukan merupakan situs hunian prasejarah tetapi merupakan situs yang berkaitan dengan religi," katanya.

Pecahan-pacahan gerabah yang ditemukan ini berdinding tebal. Pada masa prasejarah diperkirkan ia berfungsi sebagai wadah menyimpan air. "Pecahan gerabah itu sedang dianalisis di laboratorium, untuk mengetahui asal usulnya," kata Hari.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perjuangan Yosi Ajarkan Anak-anak Membaca hingga Bangun PAUD Pertama di Ayapo Papua

29 November 2023

Yosina Deda (48), seorang guru dan tokoh masyarakat Kampung Ayapo, Distrik Sentani, yang mendirikan PAUD Nuri saat ditemui pada Rabu (30/8/2023). (ANTARA/Lintang Budiyanti Prameswari)
Perjuangan Yosi Ajarkan Anak-anak Membaca hingga Bangun PAUD Pertama di Ayapo Papua

Yosina Deda, perempuan berusia 48 tahun yang mendedikasikan dirinya mengajarkan baca tulis kepada anak usia dini di daerah tepian Danau Sentani, Papua.


5 Danau di Indonesia yang Punya Legenda dan Mitos Unik, Ada Tentang Wanita Kikir dan Dihuni Naga

3 Oktober 2023

Warga menggelar upacara HUT Ke-68 Kemerdekaan RI di atas rakit bambu di Danau Situ Bagendit, Banyuresmi, Garut, Jawa Barat, (17/8). Upacara ini sekaligus untuk mempromosikan objek wisata alam danau Situ Bagendit. ANTARA FOTO/Feri Purnama
5 Danau di Indonesia yang Punya Legenda dan Mitos Unik, Ada Tentang Wanita Kikir dan Dihuni Naga

Indonesia memiliki danau dengan cerita legenda masyarakat tentang danau tersebut. Apa saja danau legendaris yang populer di Indonesia?


Festival Danau Sentani Dibuka, Bagaimana ke Sana dan Fakta Menariknya

7 Juli 2023

Sejumlah penari menampilkan tari Isosolo dalam Festival Danau Sentani ke-13 di Pantai Khalkote, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu, 5 Juli 2023. Sebanyak 250 penari dari 10 kampung di danau Sentani tersebut membawakan tarian Isosolo di atas perahu saat pembukaan Festival Danau Sentani (FDS) ke-13 yang berlangsung hingga 7 Juli. ANTARA FOTO/Sakti Karuru
Festival Danau Sentani Dibuka, Bagaimana ke Sana dan Fakta Menariknya

Festival Danau Sentani tahun ini dibuka dengan Tari Isosolo yang dilakukan sekitar 250 penari dari 10 kampung di Kabupaten Jayapura.


Harga Tiket Masuk Danau Sentani Papua, Lokasi dan Keindahan Alamnya

24 Januari 2023

Sejumlah penari menampilkan tari Isosolo dalam Festival Danau Sentani ke-13 di Pantai Khalkote, Kabupaten Jayapura, Papua, Selasa, 25 Oktober 2022. Festival yang digelar hingga 29 Oktober 2022 tersebut menampilkan berbagai kesenian tradisional khas Papua dan hasil kerajinan serta makanan khas Papua buatan masyarakat setempat. ANTARA FOTO/Gusti Tanati
Harga Tiket Masuk Danau Sentani Papua, Lokasi dan Keindahan Alamnya

Lokasi Danau Sentani, harga tiket serta keindahan alam yang menyajikan bukit hijau, dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.


15 Tempat Wisata di Papua yang Populer, Seperti Surga Tersembunyi

22 Januari 2023

Sejumlah penari menampilkan tari Isosolo dalam Festival Danau Sentani ke-13 di Pantai Khalkote, Kabupaten Jayapura, Papua, Selasa, 25 Oktober 2022. Festival yang digelar hingga 29 Oktober 2022 tersebut menampilkan berbagai kesenian tradisional khas Papua dan hasil kerajinan serta makanan khas Papua buatan masyarakat setempat. ANTARA FOTO/Gusti Tanati
15 Tempat Wisata di Papua yang Populer, Seperti Surga Tersembunyi

Tempat wisata di Papua yang lagi hits serta menyajikan keindahan alam memukau dan menjadi tujuan utama wisatawan


Kampung Yokiwa dan Kisah Ikan Yowoli yang Hilang

4 Oktober 2022

Kampung Yokiwa dan Kisah Ikan Yowoli yang Hilang

Selain Yowi, beberapa spesies asli Danau Sentani yang ikut hilang atau punah adalah ikan Kahemoli, Himeng, Kahebey, Khandey, ikan Gergaji, dan Ebeuw/Kura-kura.


Menyusuri Keindahan Teluk Youtefa, Destinasi Bahari yang Komplit

30 Agustus 2022

Teluk Youtefa memiliki vegetasi yang rimbun, termasuk hutan bakau yang lebat. Foto: @burhanzein
Menyusuri Keindahan Teluk Youtefa, Destinasi Bahari yang Komplit

Teluk Youtefa di Papua memiliki keindahan yang siap memanjakan setiap wisatawan yang berkunjung. Destinasi wisata bahari apa saja di sana?


Penyelamatan Danau Sentani, Pemerintah Jadikan Kawasan Konservasi dan Ekowisata

28 Oktober 2021

Pemasangan papan informasi pengendalian pemanfaatan ruang Danau Sentani sebagai kawasan konservasi dan ekowisata berbasis kearifan lokal di dua lokasi, yaitu di Kampung Nendali, Distrik Sentani Timur, dan di Kampung Sosiri, Distrik Waibu, yang dihadiri Bupati Jayapura Mathius Awoitauw, pada Kamis, 28 Oktober 2021. Kredit: Kementerian ATR/BPN
Penyelamatan Danau Sentani, Pemerintah Jadikan Kawasan Konservasi dan Ekowisata

Danau Sentani memiliki nilai strategis ekonomi dan sosial budaya, yaitu keberadaan hutan sagu.


Nikmati Keindahan Alam Papua di 5 Destinasi Wisata Ini

14 Oktober 2021

Warga melakukan ritual Isolo di atas perahu dalam Pembukaan Festival Danau Sentani ke-9 di Kampung Wisata Khalkhote, Sentani Timur, Papua, 20 Juni 2016. Festival ini juga menampilkan upacara adat seperti penobatan Ondoafi. ANTARA/Rosa Panggabean
Nikmati Keindahan Alam Papua di 5 Destinasi Wisata Ini

Butuh waktu berhari-hari untuk bisa mengunjungi berbagai destinasi wisata menarik di Papua, tapi lima destinasi ini bisa cukup mewakili.


PON XX Papua 2021, Jalan-jalan ke Destinasi Wisata Khalkote Tempatnya Hutan Sagu

9 Oktober 2021

Sejumlah kapal kayu berhiaskan hasil-hasil bumi turut berpartisipasi dalam acara pembukaan Festival Danau Sentani ke-6 Tahun 2013  di Pantai Khalkote, Papua (19/6). Festival ini berlangsung di daratan tepian Danau Sentani dan di atas permukaan air Danau Sentani. Tempo/Cunding Levi
PON XX Papua 2021, Jalan-jalan ke Destinasi Wisata Khalkote Tempatnya Hutan Sagu

Atlet dan wisatawan PON XX Papua 2021 dapat berkunjjung ke Khalkote, sebuah tempat yang dikelilingi hutan sagu -bahan baku papeda.