Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Kafe di Moskow untuk Nongkrong dan Bergosip soal Piala Dunia

image-gnews
Vas bunga yang dirancang menyerupai pispot menghiasi interior Kafe Crazy Toilet di pusat kota Moskow, Rusia, 30 Oktober 2015. Kafe ini dibuka sejak Jumat, 30 Oktober lalu. REUTERS/Sergei Karpukhin
Vas bunga yang dirancang menyerupai pispot menghiasi interior Kafe Crazy Toilet di pusat kota Moskow, Rusia, 30 Oktober 2015. Kafe ini dibuka sejak Jumat, 30 Oktober lalu. REUTERS/Sergei Karpukhin
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perayaan Piala Dunia di salah satu kota penyelenggaranya di Moskow, Rusia, mendatangkan jutaan wisatawan asing. Umumnya, di sela ketegangan memantengi kompetisi, para turis berkunjung tak hanya menjadi pendukung alias supporter, tapi sekaligus melancong. 

Beberapa lokasi belanja menjadi daya tarik sendiri untuk sejenak melemaskan mata. Namun, sepertinya, kafe juga tak kalah menarik untuk mencairkan suasana.

TripAdvisor memiliki sejumlah rekomendasi kafe yang populer dikunjungi di Moskow. Para pendukung klub bola pun bisa menjajalnya bersama kerabat untuk relaksasi atau bahkan membicarakan serunya pertandingan yang telah berlalu.

1. Granvillano Café

Kafe dengan bangunan bergaya Eropa klasik yang megah ini memiliki menu kopi yang unik. Barista andalan pembuat kopi di kafe itu ialah Andrea Granvillano asal Italia. Dia telah membuat kopi selama lebih dari 15 tahun. Kini, di kafenya, ia ingin mengajari orang-orang Moskow budaya minum kopi Italia.

Sama seperti di Italia, para tamu “dipaksa” memesan cappuccino atau espresso. Itulah satu-satunya minuman yang tersedia menjelang malam. Selain kopi, ada perpustakaan buku di dalamnya. Menu pendamping menikmati kopi dan buku adalah beragam kue cokelat yang manis.

Granvillano Café berlokasi di Bulvar Nikitsky, 7 st. Arbatskaya, 700 rub.

2. Vai Me

Café ini bergaya Georgia dan satu-satunya di Moskow. Menu restoran yang ditawarkan berjumlah 80 hidangan yang mencakup makanan-makanan khas Georgia. Di antaranya roti gulung kenari, achma atau kue kering keju. Lobiani atau kue kacang merah, dan pkhali atau herba dengan kenari dan rempah-rempah. Tentunya disajikan dengan sentuhan yang modern. 

Selain menu ringan, kafe ini menyediakan hidangan berat. Ruangan pada kafe berkapasitas sampai 120 orang. Kafe berlokasi di Myasnitskaya St., 11, Moskow.

3. Varvara Café

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hampir seperti restoran, kafe ini memiliki konsep open kitchen alias dapur terbuka. Para tamu bisa menyaksikan para barista meracik kopi langsung atau melihat koki menghidangkan beragam menu makanan. Penganan-penganan yang dihidangkan umumnya merupakan penganan khas Eropa atau camilan tradisional Rusia. 

Uniknya, kafe ini menjual kopi yang disajikan dengan limun atau lima macam jenis wine. Sensasi menikmati kafe ala Rusia akan makin terasa karena interior yang digunakan untuk menghiasi ruangan bergaya khas daerah.

Kafe ini beralamat di gedung 5 ul. Petrovka 23/10, Moskow.

4. Ra Family

Kafe in Trekhprudny, Moskow, ini punya konsep yang sederhana: semi-rustic dan minimalis. Kursi dan mejanya terbuat dari dominasi bahan kayu dan plastik. Kafe ini memiliki bar di bagian tengah, seperti umumnya tempat nongkrong di tepi pantai.

5. Italoniya

Kafe di Yuzhnobutovskaya itu memiliki gedung bangunan dengan tampak luar yang unik. Bentuknya seperti kubus minimalis. Namun desainnya artistik. Meski tampak kecil, ruangan bagian dalam kafe ini bergaya modern-elegan.

Menu-menunya beragam. Kebanyakan adalah penganan berat lokal. Mayoritas pun menampilkan keindahan plating

WELCOME2018.COM | TRIPADVISOR | GEORGIANJOURNAL.GE |

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

7 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

8 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu


Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

16 hari lalu

Trattoria di Italia. Unsplash.com/Marialaura Gionfriddo
Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

Setiap jenis restoran di Italia terdapat perbedaan dari jenis tempat usaha hingga makanannya


Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

28 hari lalu

Park Hang-seo juga pernah membawa timnas Vietnam meraih medali emas pada ajang SEA Games 2020. Pada laga final, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.


Mengintip Restoran Louis Vuitton di Bangkok, Pertama di Asia Tenggara

41 hari lalu

LV The Place Bangkok (louisvuitton.com)
Mengintip Restoran Louis Vuitton di Bangkok, Pertama di Asia Tenggara

Restoran Louis Vuitton menerapkan aturan ketat bagi tamu, tak boleh pakai sandal jepit.


Tren Kafe di Tokyo, Menikmati Minuman Ditemani Kapibara

44 hari lalu

Cafe Capybay di Tokyo, Jepang, memungkinkan para  pengunjung menikmati teh dan kopi ditemani dua kapibara. Instagram.com/@cafe_capyba
Tren Kafe di Tokyo, Menikmati Minuman Ditemani Kapibara

Di Tokyo, Jepang, kafe yang menawarkan pengalaman khusus dengan kapibara sedang diminati


Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

49 hari lalu

Pemain Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

Jika resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034, Arab Saudi mengusung slogan Growing Together.


Arab Saudi Luncurkan Tawaran Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

53 hari lalu

Trofi Piala Dunia 2030. Twitter @FIFA.
Arab Saudi Luncurkan Tawaran Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

Arab Saudi meluncurkan kampanyenya untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034 pada hari Jumat, 1 Maret 2024. Sudah punya slogan baru.


Pahlawan Timnas Jerman saat Juara Piala Dunia 1990, Andreas Brehme Tutup Usia 63 Tahun

20 Februari 2024

Andreas Brehme. REUTERS/Ina Fassbender
Pahlawan Timnas Jerman saat Juara Piala Dunia 1990, Andreas Brehme Tutup Usia 63 Tahun

Andreas Brehme mencetak gol kemenangan lewat tendangan penalti saat timnas Jerman mengalahkan Argentina di final Piala Dunia 1990.


Pahlawan Timnas Jerman di Piala Dunia 1990, Andreas Brehme, Berpulang

20 Februari 2024

Andreas Brehme pada 1 April 2019. (ANTARA/AFP)
Pahlawan Timnas Jerman di Piala Dunia 1990, Andreas Brehme, Berpulang

Pahlawan Timnas Jerman di Piala Dunia 1990, Andreas Brehme, tutup usia pada Selasa dinihari, 20 Februari 2024.