Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Long Weekend dan Bosan di Jakarta? Yuk Berbackpacker ke Kota Ini

image-gnews
Nelayan menggunakan Jukung di pantai di Pulau Pisang, Kabupaten Krui, Pesisir Barat, Lampung, 17 Agustus 2015. Pulau yang jarang dikunjungi ini masih banyak menyimpan potensi menarik dari pesona alamnya, kearifan lokal, dan keunikan budaya. TEMPO/Frannoto
Nelayan menggunakan Jukung di pantai di Pulau Pisang, Kabupaten Krui, Pesisir Barat, Lampung, 17 Agustus 2015. Pulau yang jarang dikunjungi ini masih banyak menyimpan potensi menarik dari pesona alamnya, kearifan lokal, dan keunikan budaya. TEMPO/Frannoto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Akhir pekan panjang alias long weekend tinggal hitungan hari. Ada banyak pilihan tempat wisata untuk menghabiskan liburan bila Anda berada di Jakarta. Misalnya Kota Tua, Galeri Nasional, Museum Nasional, dan Kampung Betawi Setu Babakan.

Namun, bila bosan dengan suasana megapolitan, cobalah melipir ke luar kota. Travel influencer Uda Dendy alias Barat Daya merekomendasikan tiga daerah yang dapat dikunjungi selama tiga hari. “Khususnya untuk yang berbujet minim dan ingin pergi tak terlalu jauh dari Jakarta,” katanya saat ditemui dalam acara Airy Academy di Agro Plaza, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 28 Maret 2018.

Berikut ini tempat yang direkomendasikannya.

1. Lampung

Menurut Dendy, Lampung adalah wilayah yang menyimpan potensi keindahan, namun acap dilupakan. Padahal, ujar dia, lanskap Lampung cukup lengkap. Mulai darat hingga laut. “Pantainya bagus-bagus banget,” katanya.

Selama tiga hari di Lampung, Anda bisa menyambangi Taman Nasional Way Kambas, Pantai Gigi Hiu, dan Teluk Kiluan. Di Way Kambas, pelancong akan menjumpai habitat asli gajah Lampung. Adapun di Pantai Gigi Hiu, pelancong dapat menggelar tenda dan bermalam di sana. “Kalau di Teluk Kiluan, kalian bisa melihat lumba-lumba,” tuturnya.

Ada beberapa pilihan transportasi menuju Lampung. Di antaranya menggunakan pesawat. Biayanya rata-rata berkisar Rp 200-300 ribuan. Bisa juga naik bus Damri dari Stasiun Gambir menuju Kota Lampung dengan harga tiket berkisar Rp 155 ribu.

Bila ingin lebih menghemat bujet, Anda bisa memilih alternatif naik kereta dari Stasiun Tanah Abang menuju Stasiun Rangkasbitung. Dilanjutkan naik kereta lokal menuju Stasiun Merek. Setelah itu, Anda bisa menyebrang dengan kapal feri. Tarifnya sekitar RP 15 ribu, turun di Pelabuhan Bakauheni.

2. SukabumiWisatawan menikmati senja di Puncak Darma, di Desa Ciwaru, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, 5 September 2015. Untuk menuju ke kawasan Ciletuh tersebut sangat sulit dikarenakan kondisi jalan yang rusak dan jauh. TEMPO/Frannoto

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kota sejuk di Jawa Barat ini menurut Dendy bisa menjadi alternatif buat wisata alam. “Jadi enggak semua orang Jakarta ke Bandung,” katanya. Di Sukabumi, Anda bisa mengunjungi geopark Ciletuh. Ciletuh menyajikan bukit bebatuan yang eksotis. Di kawasan itu, terdapat macam-macam air terjun dengan debit air yang cukup deras.

Ada juga jembatan gantung Situ Gunung yang baru dibuka Maret ini. Jembatan tersebut konon menjadi jembatan terpanjang di Indonesia.

Untuk menuju Sukabumi, Anda bisa memilih moda transportasi kereta. “Naik KRL ke Bogor, lalu lanjut ke Sukabumi dengan kereta lokal,” kata Dendy. Tarif untuk kereta ekonomi berkisar Rp 20 ribu. Bisa juga menunggang travel dengan tarif sekitar Rp 80 ribu.

3. Belitung

Bagi Anda yang ingin menikmati suasana pantai, Dendy merekomendasikan Belitung. Daerah yang pernah menjadi lokasi syuting Laskar Pelangi ini cocok untuk menikmati akhir pekan panjang dengan bujet terbatas. Sebab, di Belitung, bertebaran hotel-hotel bujet dengan tarif Rp 100 ribuan per malam.

Di Belitung, Anda dapat mengunjungi pulau-pulau dengan pemandangan batu-batu yang eksotis, seperti Pulau Lengkuas. Dapat juga berkelana ke replika sekolah Laskar Pelangi atau mengunjungi Museum Kata Andrea Hirata.

Tiket pesawat ke Belitung dari Jakarta tergolong murah. Harga untuk maskapai penerbangan bujet berkisar mulai Rp 300 ribuan sekali jalan.

Artikel lain: 38 Burung Langka Ditemukan di Hutan Damarwulan Kediri

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

17 hari lalu

Para siswa santri SMK Islamic Development Network (IDN) Boarding School berfoto di antara kegiatan program backpacker keliling ke-20 negara. Memulainya pada 16 Januari 2024, memasuki awal April ini mereka telah menyinggahi Pakistan, India, dan sampai di Arab Saudi. ISTIMEWA
56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

Selain mencari pengalaman dan ilmu di kampus-kampus tujuan, siswa santri ini juga membagikan ilmu dan pengetahuan di bidang teknologi informasi.


Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

21 hari lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Tony Hartawa
Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....


Terkini: Setelah 'Tuyul' dan Pertalite Dicampur Air Ada Apa Lagi di SPBU Pertamina?, KAI Operasikan KA Argo Bromo Anggrek New Generation

22 hari lalu

Ilustrasi SPBU Pertamina. ANTARA
Terkini: Setelah 'Tuyul' dan Pertalite Dicampur Air Ada Apa Lagi di SPBU Pertamina?, KAI Operasikan KA Argo Bromo Anggrek New Generation

Kecurangan di SPBU Pertamina kembali terungkap. Setelah switch dispenser untuk kurangi takaran yang disebut tuyul dan Pertalite dicampur air, kini....


Hati-hati Penipuan Haji Furoda, Harga Haji VIP Rasa Backpacker

22 hari lalu

Jamaah haji salat di depan Ka'bah, 1 Juli 2022. REUTERS/Mohammed Salem
Hati-hati Penipuan Haji Furoda, Harga Haji VIP Rasa Backpacker

Korban mengeluarkan biaya ONH untuk haji furoda seharga Rp125 juta, namun fasilitasnya seperti haji backpacker.


Tips Mendapatkan Teman saat Solo Traveling

8 November 2023

Perempuan solo traveling. Freepik
Tips Mendapatkan Teman saat Solo Traveling

Mendapatkan teman saat solo traveling kadang dibutuhkan untuk mencari informasi atau sekadar ngobrol, simak tipsnya.


Bingung Berkemas Tas Ransel, Begini Cara Mengepak Ransel Sesuai Bagiannnya

28 Oktober 2023

Tas Ransel Tanker/Bodypack
Bingung Berkemas Tas Ransel, Begini Cara Mengepak Ransel Sesuai Bagiannnya

Bagaimana cara mengemas tas ransel yang benar dan tepat?


Tips Ahli Agar Tas Ransel Tidak Bau dan Bertahan Bentuknya

26 Oktober 2023

Ilustrasi Backpacker
Tips Ahli Agar Tas Ransel Tidak Bau dan Bertahan Bentuknya

Bagaimana agar tas ransel tidak bau dan tetap berbentul indah?


Jangan Khawatir Backpack atau Tas Ransel Kotor, Ini Tips Ahli Dalam Membersihkannya

26 Oktober 2023

Suasana di atas puncak gunung Fuji, sejumlah pendaki tengah menikmati suasana yang indah tiada duanya. Uniknya para pendaki gunung Fuji dimanjakan dengan beragam fasilitas mulai dari toilet, restoran bahkan penginapan sehingga pendaki tidak perlu repot membawa tas ransel berukuran besar. Getty Images
Jangan Khawatir Backpack atau Tas Ransel Kotor, Ini Tips Ahli Dalam Membersihkannya

Begini cara membersihkan tas ransel yang kotor dengan efisien sekaligus efektif.


Sisi Lain Traveling ke Dubai: Ramah Backpacker dan Mengedepankan Inklusivitas

4 Oktober 2023

Penampakan gedung Museum Masa Depan di Dubai, Uni Emirat Arab. Bangunan berlantai tujuh ini disebut-sebut sebagai bangunan paling indah dan berteknologi tinggi di dunia. Dubai Future Foundation/Handout via REUTERS
Sisi Lain Traveling ke Dubai: Ramah Backpacker dan Mengedepankan Inklusivitas

Dubai yang digemari wisatawan Indonesia kini tidak hanya menawarkan kemewahan, tapi ramah bagi backpacker.


Musim Liburan Masih Panjang: 8 Tips Wisata ala Backpacker

7 Juli 2023

Ilustrasi Backpacker
Musim Liburan Masih Panjang: 8 Tips Wisata ala Backpacker

Bila memilih ala backpacker tetap perlu dilakukan berbagai perhitungan. Baik dalam memilih tempat penginapan, moda transportasi, sampai tempat makan.