Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dua Pantai di Indonesia Ini Masuk Daftar Pantai Terbaik Asia

image-gnews
Wisatawan membawa papan selancar untuk menikmati ombak dengan berselancar di laut pantai Selong Belanak, Lombok, Nusa Tenggara Barat, 2 September 2014. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Wisatawan membawa papan selancar untuk menikmati ombak dengan berselancar di laut pantai Selong Belanak, Lombok, Nusa Tenggara Barat, 2 September 2014. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bukan rahasia kalau Indonesia punya banyak sekali destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam, termasuk pantai.

Pengakuan dunia internasional terhadap pantai di Tanah Air pun kembali muncul, kali ini lewat penghargaan Best Beaches 2018, alias Pantai Terbaik 2018, versi Trip Advisor. Dua pantai di Indonesia masuk dalam daftar pantai terbaik dunia versi platform perjalanan online itu.

Baca juga: 6 Pantai Ini Cocok untuk Bermain Surfing bagi Pemula

Pantai Nusa Dua di Bali dan Pantai Selong Belanak di Lombok masuk dalam deretan 25 pantai terbaik di Asia. Meski Pantai Nusa Dua sudah cukup ramai dikunjungi wisatawan, termasuk wisatawan mancanegara, tapi pesonanya tidak luntur.

Adapun Pantai Selong Belanak berada di selatan Lombok dan masih relatif sepi dibandingkan pantai lainnya di pulau itu yang sudah lebih dulu dikenal, seperti Pantai Kuta atau Pantai Senggigi.

"Pasir yang lembut, air yang jernih, dan suhu yang nyaman adalah benang merah di antara pantai-pantai yang telah memuaskan para pejalan serta pengulas Trip Advisor di seluruh dunia," ujar Senior Director of Communications Trip Advisor, Brooke Ferencsik, dalam pernyataan di laman resmi Trip Advisor, Rabu, 21 Februari 2018.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Grace Bay di Kepulauan Turks dan Caicos, Karibia dinobatkan sebagai pantai di urutan pertama secara internasional. Pantai ini pernah menyabet predikat yang sama pada 2016, tapi turun ke posisi ke-2 pada tahun lalu.

Seluruh pemenang penghargaan ditentukan berdasarkan jumlah dan kualitas ulasan serta penilaian yang masuk ke situs tersebut dalam 12 bulan terakhir.

Jadi, jangan lupa masukkan Pantai Nusa Dua dan Pantai Selong Belanak dalam daftar destinasi liburan Anda berikutnya. Berikut 25 pantai terbaik Asia menurut Trip Advisor:
1. Agonda Beach - Agonda, India
2. White Beach - Boracay, Filipina
3. Ngapali Beach - Ngapali, Myanmar
4. Radhanagar Beach - Pulau Havelock, Kepulauan Andaman dan Nicobar, India
5. PhraNang Cave Beach - Ao Nang, Thailand
6. Bentota Beach - Bentota, Sri Lanka
7. Nai Harn Beach - Nai Harn, Thailand
8. Nacpan Beach - El Nido, Filipina
9. Nusa Dua Beach - Nusa Dua, Indonesia
10. Veligandu Island Beach - Veligandu, Maladewa
11. Karon Beach - Karon, Thailand
12. Thong Nai Pan Noi - Ko Pha Ngan, Thailand
13. Kata Noi Beach - Karon, Thailand
14. Mirissa Beach - Mirissa, Sri Lanka
15. Benaulim Beach - Benaulim, India
16. Yapak Beach (Puka Shell Beach) - Boracay, Filipina
17. Selong Belanak Beach - Lombok, Indonesia
18. Mandrem Beach - Mandrem, India
19. Haeundae Beach - Busan, Korea Selatan
20. Palolem Beach - Canacona, India
21. Turtle Sanctuary Beach - Terengganu, Malaysia
22. An Bang Beach - Hoi An, Vietnam
23. Las Cabanas Beach - El Nido, Filipina
24. Hikkaduwa Beach - Hikkaduwa, Sri Lanka
25. Otres Beach - Sihanoukville, Kamboja

Simak artikel lainnya tentang wisata pantai di Tempo.co.
BISNIS.COM

Baca juga: Pantai-pantai Tersohor di Mandalika dan Spot Menantang Peselancar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

2 hari lalu

Beberapa anak bermain di Pantai Airnanti, Batam, Sabtu 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

Pantai Airnanti Batam memiliki pasir yang bersih, tapi namanya belum terlalu dikenal wisatawan.


Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

2 hari lalu

Wisata Bahari Kejawanan Cirebon (Instagram/@wbkejawanan)
Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

Selama 11-15 April di libur Lebaran, ada lebih dari 50 ribu wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon.


Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

3 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Dua Pekan Buka, Rio by The Beach di Lampung Dikunjungi 50 Ribu Wisatawan

Pengunjung Rio By The Beach pada libur Lebaran ini kebanyakan berasal dari Lampung dan Palembang.


Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

3 hari lalu

Rio by The Beach (Dok. Rio by The Beach)
Rio by The Beach, Destinasi Wisata Baru di Lampung buat Pecinta Pantai

Rio by The Beach baru dibuka 5 April 2024, jadi salah satu destinasi favorit saat libur Lebaran.


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

3 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom


Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

7 hari lalu

Petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Gunungkidul berhasil menyelamatkan wisatawan asal Sragen yang terseret arus balik di Pantai Drini Gunungkidul Senin 15 April 2024. Dok.istimewa
Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

Meski gelombang laut selama libur Lebaran ini cukup landai dengan status gelombang sedang, namun wisatawan perlu berhati-hati saat bermain air di destinasi pantai-pantai selatan Yogyakarta.


Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

8 hari lalu

Beberapa anak-anak bermain di Pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

Destinasi wisata pantai memang menjadi favorit di Kota Batam, pasalnya daerah ini merupakan kawasan kepulauan.


Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

9 hari lalu

Beberapa anak bermain di pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

Lifeguard penting untuk menjaga keselamatan pengunjung objek wisata wisata masing-masing, terutama pantai.


Dua Wisatawan Tenggelam di Pantai Galang Batam saat Libur Lebaran

9 hari lalu

Ilustrasi tenggelam. Pixabay
Dua Wisatawan Tenggelam di Pantai Galang Batam saat Libur Lebaran

Kejadian berawal ketika kedua remaja tersebut berenang bersama dua temannya yang lain di sekitar Pantai Wisata Mutiara, Palau Galang, Batam.


Hujan Melanda Batam, Pantai Melayu Masih Sepi Pengunjung

10 hari lalu

Beberapa wisatawan bermain di Pantai Kampung Melayu Batam, Jumat, 12 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Hujan Melanda Batam, Pantai Melayu Masih Sepi Pengunjung

Libur Lebaran 2024 ini diwarnai dengan cuaca hujan di Kota Batam, sehingga tempat-tempat wisata outdor masih sepi peminat.