Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Durian Bintan Nan Legit Melengkapi Liburan Akhir Tahun Anda

Reporter

image-gnews
Buah Durian. alvinology.com
Buah Durian. alvinology.com
Iklan

TEMPO.CO, Bintan - Melancong ke Kepulauan Riau adalah saat yang tepat untuk menikmati juga durian langsung dari kebunnya, yakni di desa Bintan Pesisir, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau.

Kelezatan durian di sini bahkan sudah terngiang hingga ke negeri jiran, yakni Malaysia dan Singapura. Di sini, para turis dan penikmat durian bisa membeli langsung dari pemilik kebun buah yang mereka minati.

Baca juga:

5 Langkah Memilih Buah Durian Enak

Tiga Tempat Menikmati Durian Enak di Jakarta

Durian tersebut ditawarkan di lapak-lapak pedagang sekaligus pemilik kebun durian di depan rumahnya. Di sini sedikitnya ada 10 keluarga yang menjual durian. Mereka memiliki kebun durian sendiri yang terletak tidak jauh dari kediamannya. Bahkan ada warga yang memiliki kebun di depan rumahnya.

Bagaimana rasanya? "Durian ini enak, berlemak, dan wangi. Sungguh sedap," kata Indris, salah seorang wisatawan asal Malaysia. Ia dapat menghabiskan tiga buah durian berukuran besar dalam waktu sebentar. Aroma buah super itu mendorongnya untuk terus menikmati durian.

"Harga durian di Bintan juga murah," kata dia seraya menikmati durian berdaging tebal.

Pelius, seorang wisatawan asal Singapura juga berburu durian di Bintan setelah menikmati durian Bintan yang dijual di Tanjungpinang pada malam sebelumnya.

"Enak, rasanya mau tambah terus," ucapnya dengan logat Melayu yang kental.

Selain wisman, ratusan warga Kota Tanjungpinang juga berburu durian di Bintan, meski sudah banyak pedagang yang berjualan di Tanjungpinang sejak beberapa hari lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Harganya tidak jauh beda beli di dekat kebun atau beli di Tanjungpinang. Yang berbeda itu, sensasinya," tutur Hasan, salah seorang warga Tanjungpinang.

Seorang pedagang, Amin, menjelaskan durian yang mereka tawarkan ada yang berasa pahit dan manis. Ada pula durian yang berbiji kecil dan berwarna kuning pekat. "Namanya durian tembaga, disukai banyak orang. Kalau durian musang king dan durian daun belum gugur, mungkin 2-3 minggu lagi," ujarnya.

Di lapak milik Amin juga ditemukan durian yang rasanya seperti mentega. Durian dengan rasa pahit dan wangi berukuran jauh lebih kecil, namun harganya sama seperti durian tembaga.

Rata-rata ia menjual 1 kg durian dengan harga Rp40.000. Harga durian ini, kata dia tidak akan dikuranginya meski konsumen membeli banyak. "Saya kasih bonus. Ini panen kedua di tahun 2017," katanya.

ANTARA

Berita lain:

Budaya Indonesia Tampil Keren di Acara TV Budapest yang Kondang

Libur Akhir Tahun, Sleman Gelar Lereng Merapi Menyanyi dan Menari

Libur Akhir Tahun, Melihat Koleksi Baru SEA Aquarium Singapura

10 Destinasi Favorit Liburan Akhir Tahun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Kuliner dengan Bahan Durian, Ada Makanan Betawi Tumis Karuk

33 hari lalu

Durian bakar, ketan hitam, dan kelapa muda bakar dalam sajian durian bakar ala Bajigur Durian & Durian Bakar Asoy di kawasan Katapang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (10/3). TEMPO/Prima Mulia
3 Kuliner dengan Bahan Durian, Ada Makanan Betawi Tumis Karuk

Sejumlah kuliner Nusantara bisa dengan bahan dari buah durian, apa saja? Salah satunya makanan Betawi Tumis Karuk, begini cara membuatnya.


10 Manfaat Kesehatan Konsumsi Durian, Mengatasi Anemia hingga Depresi

33 hari lalu

Ilustrasi foto Durian.[CNN]
10 Manfaat Kesehatan Konsumsi Durian, Mengatasi Anemia hingga Depresi

Buah durian memiliki manfaat kesehatan. Berikut 10 khasiat makan durian bagi tubuh, antara lain mengatasi anemia dan depresi.


Belum Sah Disebut Penggemar Durian Jika Belum Cicipi 6 Jenis Buah Durian Ini

33 hari lalu

Durian Musang King. Istimewa
Belum Sah Disebut Penggemar Durian Jika Belum Cicipi 6 Jenis Buah Durian Ini

Varian buah durian cukup banyak, namun belum sah disebut penggemar durian jika belum cicipi 6 jenis Si Raja Buah ini. Apa saja?


Sudah Tayang, Episode Pertama Tom and Jerry Versi Asia Dimulai dengan Konflik Durian

54 hari lalu

Episode pertama Tom and Jerry produksi Singapura tayang Senin, 7 Agustus 2023. Dok. Cartoon Network
Sudah Tayang, Episode Pertama Tom and Jerry Versi Asia Dimulai dengan Konflik Durian

Episode Tom and Jerry terbaru tayang di Cartoon Network Indonesia bersamaan dengan Hari Kucing Internasional.


Luhut Cerita Jokowi Ajak Xi Jinping Tanam Durian di Indonesia

29 Juli 2023

Presiden Joko Widodo berjabat tangan dengan Presiden China Xi Jinping sebelum melakukan pertemuan bilateral di Nusa Dua, Bali, Rabu 16 November 2022.  Achmad Ibrahim/Pool via REUTERS
Luhut Cerita Jokowi Ajak Xi Jinping Tanam Durian di Indonesia

Menteri Luhut Pandjaitan menceritakan momen menarik makan malam Presiden Jokowi dengan Presiden Cina Xi Jinping. Apa itu?


Ketahui Perbedaan Durian dan Kembarannya, Buah Lai yang Sekilas Mirip Asal Kalimantan Timur

14 Juli 2023

Buah Lai. Shutterstock
Ketahui Perbedaan Durian dan Kembarannya, Buah Lai yang Sekilas Mirip Asal Kalimantan Timur

Sekilas buah lai dan durian ini serupa. Berikut ketahui pula beberapa perbedaannya.


Mencicipi Nikmatnya Durian di Medan, Tidak Enak Boleh Tukar

4 Juli 2023

Ucok Durian (TEMPO/Mila Novita)
Mencicipi Nikmatnya Durian di Medan, Tidak Enak Boleh Tukar

Ucok Durian buka 24 jam dan selalu tersedia sepanjang tahun, tidak buka cabang.


BRI Peduli Grow & Green Lakukan Penanaman 2.500 Bibit Durian di Berau

20 Juni 2023

BRI Peduli Grow & Green Lakukan Penanaman 2.500 Bibit Durian di Berau

BRI menggandeng pihak organisasi non-profit dan masyarakat sebagai bentuk kolaborasi dengan jangka waktu sampai dengan 4 (empat) tahun


Ekspor Durian Malaysia Anjlok, Penjualan Musang King ke Jepang Naik

25 Mei 2023

Durian Musang King. Istimewa
Ekspor Durian Malaysia Anjlok, Penjualan Musang King ke Jepang Naik

Ekspor durian Malaysia tahun lalu turun 38% menjadi RM57 juta sekitar Rp168,4 miliar dari RM92 juta pada 2021.


Jokowi Traktir Menteri Makan Durian usai Timnas Menang, Sebut Terkecoh Indra Sjafri Sujud Syukur

17 Mei 2023

Tangkapan layar Presiden RI Joko Widodo (kiri) tampak berbincang dengan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian serta Sekretaris Kabinet Pramono Anung saat melakukan perayaan kecil atas keberhasilan Indonesia meraih medali emas sepak bola putra SEA Games 2023 Kamboja dengan traktiran durian di Si Bolang Durian, Medan, Sumatera Utara, Selasa malam, 16 Mei 2023. ANTARA/Gilang Galiartha
Jokowi Traktir Menteri Makan Durian usai Timnas Menang, Sebut Terkecoh Indra Sjafri Sujud Syukur

Jokowi merayakan raihan medali emas sepak bola putra SEA Games 2023 Kamboja dengan mentraktir jajaran menteri serta bawahannya menikmati durian.