Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Warung Legendaris: Soto Mbok Dele di Klaten Langganan Para Artis

image-gnews
Suasana di dalam warung soto Mbok Dele di di tepi Jalan Solo - Jogja Km 8,4, Desa Jetis, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Warung seluas 12 x 10 meter ini memiliki lima meja panjang yang masing-masing dilengkapi rak kaca tempat beragam lauk dari jeroan sapi. DINDA LEO LISTY | KLATEN
Suasana di dalam warung soto Mbok Dele di di tepi Jalan Solo - Jogja Km 8,4, Desa Jetis, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Warung seluas 12 x 10 meter ini memiliki lima meja panjang yang masing-masing dilengkapi rak kaca tempat beragam lauk dari jeroan sapi. DINDA LEO LISTY | KLATEN
Iklan

TEMPO.CO, Klaten - Dari penampilannya, warung di tepi Jalan Solo-Jogja Km 8,4, Dusun Klepu, Desa Jetis, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, ini jauh dari kesan menarik. Namanya warung soto Mbok Dele. Tapi siapa sangka warung bercat hijau kusam, berubin hitam, dan langit-langit putih kecoklatan ini menjadi langganan sejumlah artis, dari yang muda sampai lanjut usia?

“Sekitar dua bulan lalu Duta dan Eross (dua pentolan band Sheila on 7) bersama tujuh krunya mampir ke sini. Mereka dalam perjalanan dari Jogja hendak manggung di Semarang. Warung jadi heboh karena pelanggan yang lain berebut mengajak berfoto bersama,” kata Supriyanto, 44 tahun, pengelola warung soto Mbok Dele kepada Tempo pada Kamis, 23 November 2017.

Selain dua artis muda tersebut, warung soto Mbok Dele juga sering kedatangan artis gaek seperti Didik Nini Thowok, Yati Pesek, Marwoto dan beberapa personel Srimulat yang lain, hingga almarhum Dono Warkop DKI semasa hidup. “Belum lama ini Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf juga ke sini dua kali berturut dalam waktu yang tak berselang lama,” kata Supriyanto.

Supriyanto adalah generasi keempat pewaris usaha tersebut. Warung Soto itu dirintis buyutnya yang bernama Nyai Karto Wijoyo. Dia tidak tahu secara pasti kapan buyut atau ibu dari neneknya, Ngatinem, mulai membuka warung soto daging sapi. “Warung ini sudah ada jauh sebelum saya lahir,” kata dia.

Supriyanto mengatakan, nama warung soto Mbok Dele bermula dari julukan neneknya semasa muda. Karena berperawakan kecil dan berkulit hitam, Ngatinem dijuluki dele (kedelai). “Maka itu warungnya disebut warung Mbok’e (ibu) Dele. Kalau Mbah Dele kerjanya menenun kain, tidak jualan soto. Beliau sudah lama meninggal pada usia 102 tahun,” kata Supriyanto.Warung soto Mbok Dele di tepi Jalan Solo - Jogja Km 8,4, Desa Jetis, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Warung yang usianya diperkirakan sudah lebih dari separuh abad ini dikenal sebagai jujugan artis, dari yang muda sampai lanjut usia. DINDA LEO LISTY | KLATEN

Dipercaya mengelola warung buyutnya sejak 1997, Supriyanto mengaku tidak punya resep khusus yang membuat pelanggannya tetap bertahan dan terus bertambah selama kurun 20 tahun. Menurut dia, bumbu kuah soto khas Solo dan Jogja secara garis besar sama dan cukup sederhana, terdiri dari bawang merah, bawang putih, garam, dan merica.

Hanya saja lauk di warung soto Mbok Dele terbilang lebih lengkap dibandingkan warung soto lain yang bertebaran di sepanjang Jalan Solo-Jogja. Mulai dari otak sapi goreng yang dibalut tepung dan telur, iso dan babat goreng, hingga kapur atau potongan kantong susu sapi yang digoreng. Sama dengan harga per mangkok sotonya, tiap jenis lauk itu dibanderol Rp 8.000 per potong.

Bagi penderita asam urat atau darah tinggi, warung soto Mbok Dele juga menyediakan lauk ringan seperti tahu dan tempe goreng. Selain pilihan lauknya yang beragam, sebagian pelanggan warung soto Mbok Dele tak mudah berpindah ke lain hati karena punya bekal kenangan indah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kebanyakan pelanggan punya cerita semasa kecil sering diajak orang tuanya ke sini,” kata Supriyanto. Demi merawat kenangan para pelanggan tersebut, dia sengaja tidak sedikitpun mengubah struktur bangunan maupun interior warung seluas 10 x 12 meter itu selain memperbarui cat dindingnya dengan warna yang sama, hijau pekat.

Salah satu pelanggan, Risa Hajar, 37 tahun, mengatakan warung soto Mbah Dele adalah salah satu tempat yang wajib dia kunjungi tiap mudik ke rumah orang tuanya di Kecamatan Delanggu, Klaten. “Saya masih ingat betul, dulu semasa masih SD sering diajak ayah ke sini untuk beli otak sapi goreng,” kata pengusaha stiker dari Kabupaten Malang, Jawa Timur, itu.

DINDA LEO LISTY (Klaten)

Berita lain:

Berikut Peta Perburuan Durian Enak Jalur Yogyakarta-Semarang

Makanan Khas Mandailing Jadi Sajian Utama Resepsi Kahiyang Ayu
Maskapai Penerbangan Scoot Bantu Promosi Wisata Kota Palembang
Sukapura, Destinasi Wisata yang Mencuri Perhatian di Lereng Bromo
Makanan Khas Mandailing Jadi Sajian Utama Resepsi Kahiyang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

1 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

2 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

3 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.


Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

4 hari lalu

Empal Gentong. Shutterstock
Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

6 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

8 hari lalu

Biryani, Hyderabad. Unsplash.com/Shreyak Singh
5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri


Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

16 hari lalu

Mi lethek khas Bantul, Yogyakarta. Dok. Visiting Jogja
Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.


Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

18 hari lalu

Ilustrasi berbagi foto kuliner di media sosial. Digitalcoco.com
Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.


Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

21 hari lalu

Bebek Songkem. (dok. Indonesia Kaya)
Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

Ada tiga episode web series dalam format dokumenter membahas tentang filosofi, cara hingga tips memasak kuliner setiap daerah


5 Kreasi Resep Pisang Ijo untuk Berbuka Puasa yang Enak

22 hari lalu

Bahan makanan pisang ijo bisa dikreasikan menjadi beragam jenis hidangan menarik. Berikut 5 kreasi resep pisang ijo yang bisa Anda recook. Foto: Canva
5 Kreasi Resep Pisang Ijo untuk Berbuka Puasa yang Enak

Bahan makanan pisang ijo bisa dikreasikan menjadi beragam jenis hidangan menarik. Berikut 5 kreasi resep pisang ijo yang bisa Anda recook.