Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Berfoto Ria di Dasar Umbul Ponggok Klaten

Reporter

image-gnews
Sejumlah pengunjung berpose di bawah air di Umbul Ponggok, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R. Baskoro
Sejumlah pengunjung berpose di bawah air di Umbul Ponggok, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R. Baskoro
Iklan

TEMPO.CO, Klaten - Umbul Ponggok kini menjadi salah satu destinasi wisata terpopuler di Klaten juga Jawa Tengah. Setiap pekan tak kurang sekitar 5.000 pengunjung  mendatangi tempat wisata yang terletak di Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo, Klaten ini. Umbul dalam bahasa setempat berarti “mataair.”

Salah satu daya tarik tempat wisata ini adalah disediakannya spot-spot pemotretan di dasar umbul dengan properti aneka macam: becak, sepeda motor, televisi, meja,  kursi, vespa tua, kemah dan lain-lain.

Foto-foto lucu mereka yang berfoto di dasar umbul dengan properti semacam itulah, yang lantas beredar di dunia maya, membuat lokasi wisata Umbul Ponggok menjadi popular.

“Kalau hari Sabtu dan Minggu penuh sekali, jalanan macet, tamu datang dari mana-mana, juga luar Jawa Tengah,” kata Wahyu, pria berkacamata yang mengelola Zaura Photograph, jasa pemotretan bawah air.

Umbul seluas 50x25 meter itu berada di bawah pengelolaan Badan Usaha Milik Desa.  Badan ini memperkenankan warga setempat untuk berjualan atau membuka usaha di dalam Umbul sejak tempat ini buka, dari pukul 07.00-17.00. Harga masuk pada Senin  hingga Kamis Rp 15 ribu dan Sabtu-Minggu Rp 30 ribu.Kawasan Wisata Air Umbul Ponggok di Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R Baskoro

Di dalam areal Umbul itulah warga membuka usaha mereka dengan harga yang relatif murah. Ada yang berjualan makanan, menyewakan pelampung, menyewakan peralatan snorkling, dan sebagainya.

Kedalaman air hingga   dua meter lebih memang memungkinkan pengunjung untuk  ber-snorkeling, melihat ribuan ikan warna-warni di dalam umbul yang airnya relatif  jernih dan tak berbau.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mereka yang berminat untuk berfoto dalam air bisa menghubungi beberapa jasa foto dalam air di situ. Harganya sekitar Rp 100 ribu untuk sekitar satu jam pemotretan. Pengunjung akan mendapat puluhan foto yang bisa disimpan langsung dalam handphone mereka.

Nah, untuk foto itu, waktu paling afdol adalah pagi atau sore.  Pengunjung dipersilakan untuk memilih properti yang diinginkan dan dibimbing fotografer ke bagian agak tengah kolam sebagai spot pengambilan foto.

“Kalau siang hasilnya tidak terlalu bagus karena matahari tepat di atas,” kata Wahyu. Yang diperlukan untuk pengambilan foto dalam air ini adalah sekuat-kuatnya untuk menahan nafas.

Tentu saja sebelumnya fotografer, yang ikut menyelam di dalam air itu, memberi instruksi sejumlah gaya yang harus dilakukan saat kamera bawah airnya beraksi.

Bagaimana jika  pengunjung tidak bisa berenang? Jangan khawatir, tersedia pelampung di sana yang bisa dipakai untuk menuju spot berfoto di dasar umbul itu.

L.R. BASKORO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bulog Luncurkan Beras Rojolele Srinuk, Gandeng Kabupaten Klaten dan PT Aneka Usaha Persero

19 Agustus 2023

Direktur Bisnis Perum Bulog, Febby Novita (dua dari kiri) hadiri pelaksanaan MoU antara Pimpinan Bulog Cabang Surakarta Andy Nugroho (dua dari kanan) dan Dirut PT Aneka Usaha Perseroda Kabupaten Klaten, Sukardi (paling kanan), dalam acara Shoft Launching Befood Rojolele Srinuk, di Puma Sport Center Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jateng, Sabtu, 19 Agustus 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Bulog Luncurkan Beras Rojolele Srinuk, Gandeng Kabupaten Klaten dan PT Aneka Usaha Persero

Bulog meluncurkan varietas beras Rojolele Srinuk yang diproduksi di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.


Kabupaten Klaten Diharapkan Jadi Percontohan Penanganan Hama

14 Juli 2023

Kabupaten Klaten Diharapkan Jadi Percontohan Penanganan Hama

Klaten merupakan Kabupaten subur yang sebagian masyarakatnya bergantung pada sektor pertanian


7 Rekomendasi Wisata Air di Klaten, dari Umbul Ponggok hingga Umbul Kemanten

5 Agustus 2022

Kawasan Wisata Air Umbul Ponggok di Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R Baskoro
7 Rekomendasi Wisata Air di Klaten, dari Umbul Ponggok hingga Umbul Kemanten

Berikut tujuh rekomendasi wisata air alami atau umbul di Klaten yang wajib Anda dikunjungi.


Kabupaten Klaten Capai UHC di Hari Jadi

29 Juli 2022

Kabupaten Klaten Capai UHC di Hari Jadi

Penghargaan UHC diserahkan BPJS Kesehatan untuk wilayah yang lebih dari 95 persen penduduknya menjadi peserta JKN.


Peringati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Ribuan Warga Meriahkan Gelar Kirab Budaya

29 Juli 2022

Kemeriahan kirab budaya memperingati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Kamis, 28 Juli 2022. (Haris Setyawan)
Peringati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Ribuan Warga Meriahkan Gelar Kirab Budaya

Ribuan warga memenuhi pedestrian sepanjang Jalan Delanggu-Polanharjo, Klaten, untuk memeriahkan gelaran kirab budaya HUT ke-218 Kabupaten Klaten.


Diperiksa KPK, Pejabat Kabupaten Klaten Ini Mondar-mandir Toilet

7 Februari 2018

Tim penyidik KPK memeriksa belasan saksi untuk dua tersangka dari Dinas Pendidikan Klaten di ruang rapat RS Soekamto, Mapolres Klaten, 7 Februari 2018. Foto: DINDA LEO LISTY
Diperiksa KPK, Pejabat Kabupaten Klaten Ini Mondar-mandir Toilet

Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten Sudirno mondar-mandir ke toilet saat diperiksa KPK sebagai tersangka terkait jual-beli jabatan di Klaten.


Libur Natal, Pengunjung Umbul Ponggok 4 Ribu Wisatawan

26 Desember 2017

Ilustrasi wisata Umbul Ponggok. Instagram.com/@Umbul_ponggok
Libur Natal, Pengunjung Umbul Ponggok 4 Ribu Wisatawan

Umbul Ponggok dikunjungi 4.000 wisatawan selama libur panjang Natal 2017. Umbul Ponggok merupakan wahana wisata baru di sekitar Yogyakarta dan Solo.


Andalkan Umbul Ponggok, BUMDes di Klaten Ini Raup 14 M Setahun

26 Desember 2017

Sejumlah pengunjung berpose di bawah air di Umbul Ponggok, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R. Baskoro
Andalkan Umbul Ponggok, BUMDes di Klaten Ini Raup 14 M Setahun

BUMDes di Klaten bisa meraup pemasukan Rp 14 miliar setahun dengan mengandalkan tempat wisata diving air tawar Umbul Ponggok.


Petilasan Watu Sigong Klaten yang Masih Misterius

29 Oktober 2017

Kaur Umum Pemerintah Desa Mranggen, Sugihartono, menunjukkan batu
Petilasan Watu Sigong Klaten yang Masih Misterius

Petilasan Watu Sigong di Dukuh Kroman, Desa Mranggen, Kecamatan Jatinom, belum terungkap kisah dibaliknya.


Embung Mranggen, Beranda Surga Kecil di Jatinom

24 Oktober 2017

Jalan menuju Embung Mranggen. Embung seluas 1.200 m2 ini terletak di bawah jembatan tua bekas jalur rel lori (kereta pengangkut tebu di zaman kolonial Belanda. TEMPO/Dinda Leo Listy
Embung Mranggen, Beranda Surga Kecil di Jatinom

Embung mrangen seluas sekitar 1.200 meter persegi itu mirip kolam renang yang menyembul di tengah rerimbunan pohon.