Raja Ampat, Surga Bahari di Indonesia Timur

Reporter

Sabtu, 23 April 2016 06:00 WIB

Keindahan alam yang terancar di Pulai Baer di Kepulauan Dulla, Kota Tual, Maluku. Walau tak seluas Raja Ampat tetapi keindahan panorama di Pulau Baer boleh diadu dengan Raja Ampat yang sangat terkenal di Indonesia hingga di Luar Negeri. TEMPO/ Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Perairan Raja Ampat sedang teduh pada pertengahan April. Ombak dan arusnya jinak saat Kapal Motor Pin Yuwen yang membawa 14 jurnalis dari negara-negara ASEAN mengarunginya.

Beberapa pewarta, yang sedang mengikuti Journalist Visit Program dari Kementerian Luar Negeri, memberanikan diri duduk di haluan kapal selama perjalanan, menikmati pemandangan gugusan pulau karang dan beningnya perairan di kepulauan yang berada di ujung kepala burung Pulau Papua itu.

"Saya kira Raja Ampat hanyalah tempat yang hanya memiliki pantai-pantai yang indah, ternyata berwisata ke sini penuh dengan petualangan," kata Idayu Suparto, jurnalis dari Singapura.

Untuk mencapai kepulauan Wayag, Idayu dan peserta yang lain harus menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam menggunakan kapal feri untuk menyeberang dari Sorong menuju Waisai di Pulau Waigeo.

Dari ibu kota Kabupaten Raja Ampat itu, mereka masih harus naik kapal kurang lebih empat jam untuk sampai ke Wayag.

Dan sesampainya di Wayag, mereka harus memanjat bukit karang terjal selama kurang lebih 30 menit untuk mencapai puncak agar dapat melihat panorama gugusan Pulau Wayag yang mulai tersohor itu.

Langit biru, pulau-pulau karang, ikan marlin bersirip merah, ikan terbang yang berselancar di permukaan air, dan bahkan sekelompok lumba-lumba menemani perjalanan mereka menuju Wayag.

Dari bukit karang di pulau itu, mereka bisa memandangi seluruh Raja Ampat.

"Dari atas, saya melihat surga. Ini merupakan pemandangan terindah yang pernah saya lihat," kata Sopheak Khuon, jurnalis asal Kamboja.

Selanjutnya: Upaya Konservasi
<!--more-->
Permata Raja Ampat bukan semata Wayag yang ikonik dan fotogenik, yang menghiasi kalender-kalender dan halaman depan kampanye pariwisata Indonesia,namun juga masyarakatnya yang berupaya menjadi garda terdepan penjaga kelestarian surga bahari di Indonesia Timur itu.

Beberapa tahun lalu, penangkapan ikan secara berlebihan dan penggunaan bom ikan pernah menjadi ancaman serius bagi keberlangsungan ekosistem laut di Raja Ampat.

Perusakan dan eksploitasi yang berlebihan terhadap sumber daya laut Raja Ampat telah mengundang kepedulian para pemerhati lingkungan dunia seperti Shawn Heinrich untuk datang ke sana.

"Ketika saya melihat para nelayan mencabik sirip ikan hiu dan melemparkan kembali tubuhnya ke laut hidup-hidup, itu adalah suatu penghinaan bagi tempat yang sangat istimewa ini," kata Shawn Heinrich yang ditemui beberapa waktu lalu di Jakarta.

Sutradara film dokumenter peraih penghargaan Emmy itu bercerita bahwa dia sedang mencari tempat terakhir di bumi yang masih asri dan utuh hingga dia tiba di Raja Ampat pada 2006.

Dia pun kemudian jatuh cinta dengan alam dan keanekaragaman hayati di kawasan konservasi itu dan sadar bahwa tempat istimewa tersebut berada di bawah ancaman serius dan harus dilindungi.

Dengan menggandeng lembaga nirlaba Conservation International (CI), USAID dan Kementerian Kelautan dan Perikanan, Heinrich kemudian mendokumentasikan upaya-upaya konservasi yang dilakukan untuk menjaga Raja Ampat dari kerusakan lewat filmnya yang berjudul Guardians of Raja Ampat.

Kisah sukses masyarakat Raja Ampat yang menjadi inspirasi film itu antara lain berkenaan dengan penetapan Daerah Perlindungan Laut (DPL), yang meliputi wilayah 3,6 juta hektare pada 2006 serta wilayah suaka bagi hiu dan manta pada 2010.

Masyarakat sekarang dilarang untuk memburu ikan hiu, pari, dugong dan penyu di kawasan Raja Ampat.

Para nelayan juga tidak boleh memancing di wilayah yang ditetapkan sebagai bank ikan, yang merupakan tempat ikan berkembang biak.

"Supaya ikan bertambah banyak karena dia suplai ikan-ikan besar dan kecil. Mereka keluar dari situ," kata Nomensen Mambraku, nelayan setempat, soal bank ikan.

Saat para jurnalis mengunjungi kepulauan itu, tidak ada kapal-kapal nelayan besar yang terlihat berlalu lalang di perairan Raja Ampat.

"Memancing dengan menggunakan pukat dilarang, ya sudah masyarakat hanya boleh mengambil ikan dengan alat pancing sederhana di atas sampan," kata Thias Taborak, petugas Dinas Perikanan setempat.

Selanjutnya: Kearifan Sasi
<!--more-->
Masyarakat adat di Raja Ampat juga menerapkan suatu aturan tak tertulis yang melarang penangkapan hewan laut pada waktu tertentu.

Tradisi turun temurun yang disebut Sasi itu diwariskan leluhur mereka untuk menjaga keseimbangan kehidupan hewan laut dari eksploitasi yang berlebihan.

"Bisa tiga bulan, enam bulan bahkan hingga satu tahun. Setelah itu, nelayan boleh memancing lagi," kata Tahir, warga Pulau Misool, tentang tradisi Sasi Laut yang sejatinya memberi waktu kepada biota laut untuk berkembang biak.

Selain Sasi Laut, ada juga tradisi Sasi Darat, yang ketika diberlakukan masyarakat tidak boleh menebang pohon atau mengambil buah dari hutan untuk dikonsumsi.

"Masyarakat boleh ambil kayu di hutan, tapi untuk dipakai sendiri, tidak boleh menjual kayunya ke luar Raja Ampat," kata Tahir.

Kearifan itu membuat hutan di pulau-pulau Raja Ampat sampai sekarang tetap hijau dan rimbun, menjadi suaka bagi berbagai macam burung termasuk cendrawasih, murai batu, bangau, dan elang.

Kabupaten Raja Ampat, yang luasnya kurang lebih 46.000 kilometer persegi, sekitar 87 persen dari wilayahnya adalah laut.

Conservation International yang sejak 2004 bekerja di sana mendapati bahwa perairan Raja Ampat menjadi rumah bagi sekitar 75 persen spesies karang dunia.

Karang-karang itu menyediakan makanan, mata pencaharian, dan tempat berlindung dari badai tropis kepada sekitar 65.000 penduduk yang bermukim di 121 kampung di 37 pulaunya.
ANTARA

Berita terkait

Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

49 hari lalu

Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

Direktur Utama PT Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menebut rencana merger dengan PT Aviasi Indonesia merupakan inisiatif Kementerian BUMN.

Baca Selengkapnya

Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

50 hari lalu

Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

InJourney mengklaim Garuda Indonesia dan Citilink bakal masuk ke holding aviasi pariwisata itu dalam beberapa bulan ke depan. Tanda Garuda sehat?

Baca Selengkapnya

Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

10 Januari 2024

Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

Proyek sektor Pariwisata di IKN diklaim jalan terus. Hotel Nusantara beroperasi tabun ini.

Baca Selengkapnya

Pesona Kali Biru, Sepotong Surga di Tanah Raja Ampat Papua Barat

11 November 2023

Pesona Kali Biru, Sepotong Surga di Tanah Raja Ampat Papua Barat

Disebut Kali Biru karena sungai di tanah Raja Ampat ini memiliki air jernih yang memancarkan warna biru dari dasarnya.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

7 November 2023

Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

Pj Gubernur DKI Heru Budi mengusulkan Perda DKI tentang penataan dan pengelolaan Kepulauan Seribu dicabut. UU Cipta Kerja disinggung.

Baca Selengkapnya

Kapal Kargo Inggris Kandas di Perairan Koservasi Raja Ampat karena Alami Kebocoran

27 April 2023

Kapal Kargo Inggris Kandas di Perairan Koservasi Raja Ampat karena Alami Kebocoran

Sejauh ini tidak ditemukan kebocoran minyak pada kapal kargo tersebut. Sebanyak 22 ABK dilaporkan selamat.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

20 April 2023

Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

Adanya bandara akan menjadikan banyak orang dari luar daerah datang ke Kabupaten Kediri.

Baca Selengkapnya

Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

20 April 2023

Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

Universitas Pelita Harapan (UPH) resmi membuka program studi S1 Pariwisata di Kampus Lippo Village Karawaci, Tangerang, Banten.

Baca Selengkapnya

Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

14 Maret 2023

Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

PT Timah Tbk. dikabarkan akan membuka penambangan timah di blok laut Olivier Perairan Manggar Kabupaten Belitung Timur.

Baca Selengkapnya

Tak Harus Jauh dan Mahal, Dosen Pariwisata Unair Bagikan Tips Libur Natal dan Tahun Baru 2023

23 Desember 2022

Tak Harus Jauh dan Mahal, Dosen Pariwisata Unair Bagikan Tips Libur Natal dan Tahun Baru 2023

Dosen Pariwisata Universitas Airlangga (Unair) M. Nilzam Aly membagikan beberapa tips untuk masyarakat dalam menghabiskan libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya