Paris Bukan Lagi Tujuan Wisata Romantis

Reporter

Kamis, 4 Februari 2016 19:31 WIB

Siluet Menara Eiffel Tower pada saat sunset atau matahari terbenam di Paris, Prancis, 15 Januari 2016. REUTERS/Charles Platiau

TEMPO.CO, Jakarta - Anda berniat membawa kekasih ke Paris untuk menghabiskan waktu bersama merayakan Valentine? Tunggu dulu. Sebaiknya Anda baca hasil poling terakhir soal destinasi wisata romantis.

Berdasarkan hasil survei terhadap warga Inggris yang dilansir Daily Mail pada 4 Februari 2016, Paris tidak lagi berada di posisi lima teratas destinasi wisata romantis 2016. Padahal pada survei yang dilakukan tahun sebelumnya, Paris menempati posisi kedua di bawah Amsterdam.

Hasil survei terbaru menempatkan Paris sebagai destinasi wisata romantis 2016 di posisi kedelapan. Beberapa kota yang justru mendapat nilai lebih bagus dari Paris adalah Amsterdam, Roma, New York, Barcelona, Praha, Reykjavik, dan Venezia.

Turunnya posisi Paris di bawah kota-kota itu disebabkan teror yang menyergap ibukota Prancis itu pada pertengahan November 2015 lalu. Sejumlah hotel, restoran, kafe dan bar melaporkan penurunan pendapatan sejak serangan teror itu.

Badan Pariwisata Prancis melaporkan bahwa pendapatan restoran turun 21,5 persen, hotel turun 15,5 persen, dan kafe serta bar turun 15 persen dibanding tahun sebelumnya.

Tidak hanya sebagai destinasi wisata romantis, hampir keseluruhan titik wisata Prancis tidak lagi menarik bagi warga Inggris yang jadi responden survei tersebut. Wahana hiburan Disneyland Paris misalnya. Yang sebelumnya menempati posisi ketujuh sebagai tujuan wisata, kini tidak lagi berada dalam posisi sepuluh besar.

Berikut ini sepuluh kota berdasarkan urutan yang menjadi tujuan wisata romantis warga Inggris 2016.
1. Amsterdam, Belanda
2. Roma, Italia
3. New York, Amerika Serikat
4. Barcelona, Spanyol
5. Praha, Republik Cek
6. Reykjavik, Islandia
7. Venesia, Italia
8. Paris, Prancis
9. Budapest, Hungaria
10. Dublin, Irlandia


TITO SIANIPAR

Berita terkait

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

1 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

5 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Punya 12 Perayaan Unik yang Jatuh Setiap Tanggal 14, Apa Itu?

10 hari lalu

Korea Selatan Punya 12 Perayaan Unik yang Jatuh Setiap Tanggal 14, Apa Itu?

Tanggal 14 menjadi angka spesial dalam kalender Korea Selatan. Tak hanya Black day, ternyata Korea punya 12 perayaan unik yang berkaitan dengan cinta.

Baca Selengkapnya

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

11 hari lalu

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

19 hari lalu

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.

Baca Selengkapnya

Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

19 hari lalu

Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan menemukan Adrea Zoe, 52 tahun, perempuan asal Prancis yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo

Baca Selengkapnya

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

20 hari lalu

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza

Baca Selengkapnya

Prancis Ajukan Resolusi Dewan Keamanan PBB untuk Pantau Gencatan Senjata di Gaza

24 hari lalu

Prancis Ajukan Resolusi Dewan Keamanan PBB untuk Pantau Gencatan Senjata di Gaza

Prancis mengadakan konsultasi tertutup dengan Dewan Keamanan PBB untuk mengajukan resolusi tentang pemantauan penerapan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Asal Usul 1 April sebagai April Mop, Budaya Ngeprank yang Bermula Sejak 1582

25 hari lalu

Asal Usul 1 April sebagai April Mop, Budaya Ngeprank yang Bermula Sejak 1582

April Mop atau April Fool's Day pada 1 April punya kisah panjang sejak 1582.

Baca Selengkapnya

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

29 hari lalu

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

Seorang dokter Prancis "mengikat buku itu dengan kulit manusia yang diambil tanpa persetujuan dari jasad pasien wanita," menurut Perpustakan Harvard

Baca Selengkapnya