Sirkuit Motocross 459 Lantan Siap Jadi Destinasi Wisata Olahraga Baru di NTB

Selasa, 10 Mei 2022 14:33 WIB

Suasana di Sirkuit Lantan 459 Kabupaten Lombok Tengah. Dok. Diskominfotik Lombok Tengah

TEMPO.CO, Mataram - Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah meresmikan Lantan 459 International MotoCross Circuit di Desa Lantan Kecamataan Batukliang Kabupaten Lombok Tengah pada Senin, 9 Mei 2022. Sirkuit itu diyakini akan menjadi salah satu destinasi wisata olahraga favorit di MTB selain Sirkuit Mandalika.

Zulkieflimansyah mengatakan pembangunan sirkuit itu diinisiasi oleh Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri yang terinspirasi dari event MotoGP yang telah sukses diselenggarakan di Sirkuit Mandalika. Berkat event internasional itu, terjadi perputaran uang sekitar Rp 606,7 miliar yang menggerakkan ekonomi daerah.

"Lombok Tengah wilayah Selatan ada MotoGP, wilayah utara ada internasional event Motocross yang mudah-mudahan mampu menghadirkan keramaian lebih dari biasanya dalam menggerakkan ekonomi," kata Zulkieflimansyah.

Sirkuit tersebut memiliki luas lahan 15 hektare, termasuk lapangan parkir. Panjang lintasannya 1,7 kilometer dan memiliki 18 tikungan. Sirkuit ini pun telah menjadi tempat latihan bagi sejumlah crosser dari berbagai negara seperti Amerika Serikat, Australia, Prancis dan Kanada.

Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri meyakini Lantan 459 Internasional Motocross Circuit mampu memberikan daya dorong dalam menggerakkan ekonomi masyarakat. "Mudah-mudahan ini menjadi daya dorong dalam menggerakkan ekonomi masyarakat, khususnya masyarakat Lombok Tengah bagian Utara," ujarnya.

Advertising
Advertising

Menurut Bahri, sirkuit motocross ini dibangun sebagai jawaban atas permintaan masyarakat bagian utara yang menginginkan ada juga dampak dari pembangunan Sirkuit Mandalika. Akhirnya sirkuit juga dibangun di wilayah utara yang diharapkan memberikan dampak ekonomi yang positif bagi masyarakat.

Terlebih, menurut Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah Lalu Muhammad Saleh, sirkuit itu tak hanya memiliki lintasan untuk balapan. Di sekitar sirkuit, pengunjung bisa menikmati alam dengan suasana liburan.

"Di sektiar lokasi sirkuit ini banyak dikelilingi obyek wisata alam," kata Saleh. Misalnya Babak Pelangi, air terjun Elong Tuner, air terjun Benang Stokel, air terjun Benang Kelambu, danau Biru di Karang Sidemen dan Aik Buka, pintu pendakian Aik Berik untuk menuju Gunung Rinjani.

Baca juga: IMI: Sirkuit Motocross 459 Lantan NTB Layak untuk MXGP

Berita terkait

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

2 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya

Event Lari Khusus Perempuan Pertama Digelar di Yogyakarta, Ada Rute Masuk Kebun Binatang

23 hari lalu

Event Lari Khusus Perempuan Pertama Digelar di Yogyakarta, Ada Rute Masuk Kebun Binatang

Digelar bertepatan Hari Kartini 21 April 2024, event lari di Yogyakarta ini sekaligus sarana me time dan healing kaum perempuan.

Baca Selengkapnya

Ngabuburit di Pertamina Mandalika International Circuit, Pengunjung Bisa Merasakan jadi Pembalap

29 hari lalu

Ngabuburit di Pertamina Mandalika International Circuit, Pengunjung Bisa Merasakan jadi Pembalap

Pertamina Mandalika International Circuit menggelar ngabuburit Arrive and Drive, Ngabuburide (Open Track Day), dan Lampaq di Sirkuit.

Baca Selengkapnya

PLN Hadirkan 1.000 Paket Sembako Murah di Lombok Tengah

32 hari lalu

PLN Hadirkan 1.000 Paket Sembako Murah di Lombok Tengah

Selain paket sembako murah, bazar UMKM dan santunan menambah meriah Safari Ramadan BUMN 2024 di Desa Puyung.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Pastikan Indonesia Gelar Dua Seri MXGP 2024

58 hari lalu

Bamsoet Pastikan Indonesia Gelar Dua Seri MXGP 2024

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet memastikan Indonesia kembali menggelar dua seri Kejuaraan Motocross Dunia MXGP 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata Alam Terbaik Dunia 2024, Pulau Lombok Kembangkan Green Tourism

59 hari lalu

Destinasi Wisata Alam Terbaik Dunia 2024, Pulau Lombok Kembangkan Green Tourism

Pencapaian ini menjadi bukti nyata bahwa wisata alam adalah magnet utama yang mendatangkan wisatawan ke Pulau Lombok

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Negeri Lombok Tengah Usut Korupsi Pengadaan Makanan di RSUD Praya

23 Februari 2024

Kejaksaan Negeri Lombok Tengah Usut Korupsi Pengadaan Makanan di RSUD Praya

Kejaksaan telah menetapkan Direktur dan Bendahara RSUD Praya sebagai tersangka korupsi pengadaan makanan. Penyedia makanan dibidik.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Prediksi Sport Tourism Akan Naik 20 Persen Tahun Ini

18 Februari 2024

Sandiaga Uno Prediksi Sport Tourism Akan Naik 20 Persen Tahun Ini

Sport tourism salah satu tren pariwisata minat khusus dan banyak mendapat apresiasi. Sandiaga Uno memprediksi Sport Tourism akan meningkat 20 persen.

Baca Selengkapnya

15 Wisata Alam di Jakarta, Ada Taman Kota hingga Hutan Mangrove

12 Februari 2024

15 Wisata Alam di Jakarta, Ada Taman Kota hingga Hutan Mangrove

Berikut rekomendasi wisata alam di Jakarta untuk melepaskan penat, seperti Hutan Kota Srengseng, Taman Suropati, dan Tebet Eco Park.

Baca Selengkapnya

Jelajah Wisata Alam di Kota Kinabalu, dari yang Ekstrem, Menegangkan hingga yang Eksotis

11 Februari 2024

Jelajah Wisata Alam di Kota Kinabalu, dari yang Ekstrem, Menegangkan hingga yang Eksotis

Di Kota Kinabalu banyak destinasi wisata alam yang menantang sekaligus menawarkan keindahan alam dan memberikan pengalaman yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya