Italia akan Ubah Bekas Penjara Jadi Tujuan Wisata yang Indah

Reporter

Terjemahan

Jumat, 11 Juni 2021 12:07 WIB

Ilustrasi penjara. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Italia berharap untuk membuat Alcatraz versinya sendiri, penjara California yang terkenal sebagai tujuan wisata di lepas pantai San Francisco. Pulau Santo Stefano, terletak di dalam taman laut yang dilindungi antara Roma dan Napoli.

Saat ini, pulau vulkanik kecil itu hanya dikunjungi oleh penyelam scuba petualang dan mereka yang bekerja di kapal penangkap ikan. Namun pulau itu pernah menjadi penjara bagi orang-orang, termasuk mereka yang dianggap musuh negara oleh pemerintah Fasis selama 1930-an dan 1940-an.

Penjara ditutup pada 1965 dan properti itu ditinggalkan. Tetapi pemerintah Italia sekarang berharap perubahan senilai US$ 86 juta akan mengubahnya menjadi tempat wisata yang semarak dengan gaya Alcatraz.

Meskipun ada beberapa tur berpemandu ke Santo Stefano, perjalanan itu melewati pendakian curam selama 40 menit dan tak kenyamanan yang dibayangkan pelancong. "Tidak ada penerangan, tidak ada air yang mengalir. Aksesnya sulit," kata Silvia Costa, pejabat Italia yang mengawasi proyek pembangunan kembali.

Pulau itu tidak memiliki dermaga sehingga tidak dapat diakses bahkan dengan kano pada hari-hari ketika laut sedang ganas.

Advertising
Advertising

Transformasi Santo Stefano rencananya mencakup pembuatan museum terbuka yang akan menceritakan kisah penjara dan orang-orang yang pernah di sana, seperti Sandro Pertini yang pada tahun 1978 menjadi presiden Italia dan Altiero Spinelli yang dianggap sebagai salah satu bapak pendiri Uni Eropa.

"Tempat itu akan menjadi pusat bagi akademisi dunia yang bersatu dalam isu-isu utama seperti kebijakan hijau, hak asasi manusia, kebebasan berbicara, kewarganegaraan Eropa dan dialog Mediterania," kata Costa.

Dan pada 2025, toko roti penjara Santo Stefano Italia di mana tempat para tahanan pernah membuat roti akan menjadi taman teras yang indah untuk koktail malam dengan pemandangan Gunung Vesuvius dan pulau Ischia pada malam yang cerah.

TRAVEL AND LEISURE

Baca juga: Desa Italia yang Hilang Terendam Air Selama 71 Tahun Muncul Kembali

Berita terkait

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

1 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

Akhir pekan, Anda bisa mengunjungi wisata di Purwakarta yang memiliki wisata alam indah. Berikut tempat wisata di Purwakarta.

Baca Selengkapnya

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

2 hari lalu

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.

Baca Selengkapnya

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

2 hari lalu

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

Kamis ini, yang merupakan hari libur di Italia, pengunjung Venesia diharuskan membeli tiket masuk seharga Rp87 ribu. Tidak berlaku untuk tamu hotel.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

3 hari lalu

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

Berikut ini beberapa tempat wisata instagramable di Cianjur yang bisa Anda kunjungi. Ada waduk hingga Taman Bunga Nusantara.

Baca Selengkapnya

Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

8 hari lalu

Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

Pemerintah sekitar Danau Como berencana meniru Venesia, yang menerapkan biaya khusus untuk pengunjung harian

Baca Selengkapnya

Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

9 hari lalu

Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

Reruntuhan pemandian kuno ini menjadi tujuan wisata populer dan menjadi tuan rumah konser-teater di Roma.

Baca Selengkapnya

Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

9 hari lalu

Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

Di antara mereka yang ditahan adalah 80 perempuan dan lebih dari 200 anak-anak. Warga Palestina yang ditahan Israel juga mengalami penyiksaan

Baca Selengkapnya

Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

10 hari lalu

Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

Kapal fregat pertama pesanan Kemenhan akan dikirimkan ke Indonesia dari Italia pada Oktober tahun ini.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

10 hari lalu

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.

Baca Selengkapnya

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

11 hari lalu

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

Apa saja persyaratan untuk mendapatkan visa digital nomad di Italia atau Turki?

Baca Selengkapnya