Gerakan Jateng di Rumah Saja, Pusat Perbelanjaan di Kudus Tutup di Akhir Pekan

Reporter

Antara

Kamis, 4 Februari 2021 08:09 WIB

Sejumlah warga berebut saat pasar murah di Bae, Kudus, Jateng, Rabu (8/8). ANTARA/ Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Jakarta - Gerakan Jateng di Rumah Saja yang dibuat oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo akan diterapkan di Kabupaten Kudus. Pemerintah setempat akan menutup pasar tradisional dan pusat perbelanjaan serta pedagang kaki lima selama dua hari pada akhir pekan di hari Sabtu dan Ahad untuk menekan kasus Covid-19.

Meski begitu, kata Pelaksana tugas Bupati Kudus Hartopo, pihaknya akan tetap memerhatikan kearifan lokal di daerahnya. "Karena di Kabupaten Kudus terdapat beberapa pabrik besar dan hari Sabtu masih tetap ada aktivitas kerja. Jika harus ditutup tentunya harus menyesuaikan kondisi lokal, tetapi kebijakannya tetap tidak jauh dari kebijakan Pemprov Jateng," ujarnya, Rabu, 3 Februari 2021

Hartopo mengatakan nantinya pada akhir pekan jamnya akan diatur sendiri dalam memberlakukan dua hari di rumah saja. Misalnya pelaksanaannya dimulai pada Sabtu sore setelah pekerja pulang kerja.

"Kami juga sudah berkoordinasi dengan masing-masing perusahaan di Kudus. Ternyata memang ada mesin produksi yang terus beroperasi selama 24 jam," kata Hartopo.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebelumnya mengusulkan gerakan Jateng di Rumah Saja, yaitu gerakan agar masyarakat beraktivitas di rumah saja selama dua hari di akhir pekan, mulai 6-7 Februari mendatang. Melalui surat edaran, Ganjar juga akan meminta restoran, tempat wisata hingga pasar untuk tutup selama dua hari tersebut, namun pelayanan umum, seperti kesehatan dan transportasi publik tetap beraktivitas dengan pengetatan protokol kesehatan.

Baca juga: Bukan PPKM, Ganjar Pranowo Minta Restoran dan Destinasi Wisata Tutup 2 Hari

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

11 jam lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

1 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

Akhir pekan, Anda bisa mengunjungi wisata di Purwakarta yang memiliki wisata alam indah. Berikut tempat wisata di Purwakarta.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

1 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

1 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

3 hari lalu

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

Berikut ini beberapa tempat wisata instagramable di Cianjur yang bisa Anda kunjungi. Ada waduk hingga Taman Bunga Nusantara.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

5 hari lalu

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

Film-film yang menggambarkan perjuangan R.A Kartini

Baca Selengkapnya

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

5 hari lalu

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

Potongan-potongan surat RA Kartini yang menunjukan perjuangan wanita

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

5 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

8 hari lalu

Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi yang berbeda untuk merayakan lebaran ketupat yang biasanya pada 7 atau 8 syawal.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

8 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya