Beda Belanja di Mal Kini dan Dulu: Jangan Kumpul Agar Tak Ditegur

Reporter

Bram Setiawan

Editor

Ludhy Cahyana

Senin, 13 Juli 2020 12:50 WIB

Pengunjung menikmati hidangan makanan di pusat jajanan serba ada (Food Court) di Bandung Electronic Center (BEC), Bandung, Kamis, 9 Juli 2020. Sejumlah pengelola restoran dan pusat jajanan menerapkan protokol kesehatan ketat seperti pembatas di meja makan dan pengaturan jarak meja guna mencegah penyebaran COVID-19 di era tatanan normal baru. ANTARA/M Agung Rajasa/

TEMPO.CO, Jakarta - Berkunjung ke pusat perbelanjaan atau mal saat pandemi Covid-19, ada perbedaan besar ketimbang hari-hari biasa. Kini, pemilik toko dan manajemen mal menerapkan protokol kesehatan untuk langkah keselamatan.

"Mal di Jakarta protokol sudah bagus sekali, saat masuk harus menggunakan masker dan mengecek suhu terlebih dahulu serta menggunakan hand sanitizer (cairan pembersih tangan)," kata Zainah Fitriah, anggota Junior Doctors Network Indonesia, Minggu, 12 Juli 2020.

Zainah menambahkan, petugas satuan pengaman (Satpam) juga aktif memantau pengunjung. "Ketika ada pengunjung yang berkerumun langsung menegur dengan sopan," ujarnya.

Ia mengingatkan, bahwa memakai masker termasuk upaya mencegah penyebaran virus corona, "Masker pelindung diri kita, jadi wajib terus dipakai," ucapnya.

Sebab masker adalah peranti yang sering dipakai, maka harus rutin diganti setiap hari. Zainah menjelaskan, masker kain paling lama digunakan empat jam. Selepas itu harus diganti. "Masker kain akan menjadi basah dan lembap kemudian dapat menimbulkan jamur," katanya.

Advertising
Advertising

Sedangkan bila juga menggunakan pelindung wajah (face shield), paling lama enam jam. Menurut Zainah, setelah enam jam pelindung wajah harus diganti atau dicuci. "Kita harus tetap mawas diri dan sadar. Musuh kita ini adalah sesuatu yang tidak bisa dilihat jadi harus waspada," kata Zainah yang juga salah satu dokter di RS Wisma Atlet.

Christina, pebisnis yang memiliki enam toko di Indonesia mengatakan tata cara pencegahan virus corona sudah diterapkan sejak 23 Juni. Pemeriksaan suhu tubuh dan memakai masker menjadi kewajiban pengunjung. "Jika tidak pakai masker tidak boleh masuk ke dalam toko," kata Christina saat melakukan dialog daring Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Ia menjelaskan, toko telah menyediakan cairan pembersih tangan untuk pengunjung. Kemudian, menerapkan sistem transaksi tanpa uang tunai (cashless). Transaksi, ucap dia, menggunakan kartu kredit dan dompet elektronik. "Untuk meminimalkan pertukaran uang yang menjadi salah satu sumber penularan," ucapnya.

Para pegawai toko pun sebelumnya telah melakukan tes cepat atau rapid test sebelum kembali bekerja. Christina mengatakan para pegawai juga telah melakukan konsultasi dengan dokter. Pegawai dilengkapi masker dan pelindung wajah. Pembersihan toko juga lebih sering, yakni tiga kali dalam sehari.

Pengunjung menenteng tas belanja saat mengunjungi Mall Grand Indonesia, Jakarta, Rabu, 1 Juli 2020. ANTARA/Puspa Perwitasari

"Sekarang kami lebih mendorong masyarakat untuk membeli secara online," katanya.

Dengan demikian, masyarakat bisa berbelanja dari rumah. Nah, untuk menarik minat belanja secara daring dibuatlah promosi, "Promosi gratis pengiriman ketika berbelanja dengan harga tertentu. Pengiriman ojek online agar barang lebih cepat sampai ke pembeli," katanya.

Berita terkait

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Pemicu Orang Kebelet BAB saat Sedang Belanja

12 hari lalu

Pemicu Orang Kebelet BAB saat Sedang Belanja

Jangan malu dan sungkan bila tiba-tiba kebelet BAB ketika sedang belanja. Pakar menjelaskan fenomena tersebut.

Baca Selengkapnya

Belanja Pemerintah Sentuh Rp 470 T, Didorong Pemilu

38 hari lalu

Belanja Pemerintah Sentuh Rp 470 T, Didorong Pemilu

Menkeu Sri Mulyani Indrawati menyampaikanbelanja pemerintah telah terealisasiRp 470,3 triliun hingga pertengahan Maret ini.

Baca Selengkapnya

Sahur Jadi Waktu Check-Out Favorit Konsumen Lazada

43 hari lalu

Sahur Jadi Waktu Check-Out Favorit Konsumen Lazada

Senior Vice President Campaigns, Traffic, and Onsite Marketing Lazada Indonesia Amelia Tediarjo, mengatakan aktivitas transaksi banyak saat sahur.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

46 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

51 hari lalu

Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

Manajemen Pusat Grosir Solo (PGS) sedang mempersiapkan konsep baru wisata belanja di Kota Solo yang akan diterapkan mulai tahun 2026.

Baca Selengkapnya

Jangan Lupakan Masa Pandemi Covid-19: Protokol Kesehatan, Jaga Jarak, Pakai Masker hingga Rapid Test

52 hari lalu

Jangan Lupakan Masa Pandemi Covid-19: Protokol Kesehatan, Jaga Jarak, Pakai Masker hingga Rapid Test

Saat Pandemi Covid-19 berbagai kehidupan 'normal' berubah drastis. Saat itu yang kerap terdengar seperti protokol kesehatan, jaga jarak, rapid test.

Baca Selengkapnya

Program Makan Siang Gratis Menuai Kritik, Apa Kata Para Ekonom?

54 hari lalu

Program Makan Siang Gratis Menuai Kritik, Apa Kata Para Ekonom?

Program makan siang gratis dinilai para ekonom akan menggerus dana pendidikan dan membebani APBN.

Baca Selengkapnya

Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

58 hari lalu

Destinasi Favorit Anya Geraldine di Singapura dari Wisata Kuliner hingga Belanja

Anya Geraldine menceritakan pengalaman mengeksplorasi Singapura

Baca Selengkapnya

Realisasi Belanja Bansos Capai Rp 12,45 T per Januari 2024, Naik 220 Persen

58 hari lalu

Realisasi Belanja Bansos Capai Rp 12,45 T per Januari 2024, Naik 220 Persen

Kementerian Keuangan mencatat realisasi belanja bansos mencapai Rp 12,45 triliun per 31 Januari 2024 atau naik 220,87 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya