Seekor Gajah Sumatera Liar Ditemukan Mati di Aceh Timur

Reporter

Antara

Sabtu, 11 Agustus 2018 08:03 WIB

Proses penyelamatan Gajah Winggo yang terjebak lumpur di Alue Kuyun, Aceh Barat, Senin, 9 April 2018. (BKSDA Aceh)

TEMPO.CO, Peureulak - Seekor gajah Sumatera kembali ditemukan mati di kawasan hak guna usaha (HGU) PT CGU, persisnya di Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh.

Wakil Kepala Kepolisian Resor Aceh Timur Komisaris Apriadi, melalui Kepala Satuan Reserse Kriminal Ajun Komisaris Erwin Satrio Wilogo, ketika dikonfirmasi di Peureulak, mengatakan gajah Sumatera mati itu ditemukan oleh seorang petani, Herman, Kamis, 9 Agustus 2018, pukul 15.00 WIB.

"Petani itu kebetulan melintas di lokasi, kemudian dia menginformasikan ke aparatur desa setempat untuk dilaporkan ke aparat penegak hukum dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA)," kata Erwin, di Peureulak, Aceh, Jumat, 10 Agustus 2018.

Peristiwa tersebut sudah diinformasikan ke BKSDA Aceh untuk segera dilakukan nekropsi. Selain melakukan koordinasi dengan BKSDA Aceh dan FKL Aceh, kata Erwin, dia telah mengirimkan tim identifikasi Polres Aceh Timur ke lokasi.

"Untuk mengetahui penyebab kematian gajah Sumatera ini perlu hasil uji laboratorium forensik. Jadi selesai nekropsi, sampelnya akan dibawa ke labfor," ujar Erwin.

Advertising
Advertising

Kepala BKSDA Aceh Sapto Aji Prabowo secara terpisah membenarkan adanya gajah Sumatera mati di pedalaman Kabupaten Aceh Timur. "Kita sudah kirimkan tim medis untuk dilakukan nekropsi di lokasi dan nantinya bangkai gajah juga akan dikuburkan," tutur Sapto.

ANTARA

Berita terkait

Satu Anak Gajah Sumatera Lahir di Pusat Konservasi Gajah Riau

20 hari lalu

Satu Anak Gajah Sumatera Lahir di Pusat Konservasi Gajah Riau

Satu anak Gajah Sumatera lahir di Pusat Konservasi Gajah Provinsi Riau, Sabtu 6 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Pelestarian Gajah Sumatra

46 hari lalu

PLN Dukung Pelestarian Gajah Sumatra

Komitmen PT PLN (Persero) terhadap pelestarian Gajah Sumatra semakin nyata dengan penyediaan motor dan speed boat patroli bagi Pusat Latihan Gajah (PLG) Sumatra Padang Sugihan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Baca Selengkapnya

Empat Satwa Kunci Aceh Terancam Deforestasi

54 hari lalu

Empat Satwa Kunci Aceh Terancam Deforestasi

BKSDA Aceh mengkhawatirkan dampak deforestasi terhadap satwa liar. Ancaman tertinggi dihadapi empat satwa kunci di hutan Aceh.

Baca Selengkapnya

Gajah Liar Obrak-abrik Area Wisata TNBBS

57 hari lalu

Gajah Liar Obrak-abrik Area Wisata TNBBS

Sedikitnya 18 ekor gajah liar disebut masuk kawasan wisata di Kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS), Kabupaten Lampung Barat, Lampung.

Baca Selengkapnya

Rentetan Kematian Gajah Sumatera, KLHK Manfaatkan Teknologi Deteksi Dini

59 hari lalu

Rentetan Kematian Gajah Sumatera, KLHK Manfaatkan Teknologi Deteksi Dini

Sebelumnya, BKSDA Aceh menemukan seekor gajah sumatera yang mati di Kabupaten Pidie Jaya.

Baca Selengkapnya

Taman Nasional Way Kambas Sambut Anak Gajah Sumatera Baru

27 Februari 2024

Taman Nasional Way Kambas Sambut Anak Gajah Sumatera Baru

Taman Nasional Way Kambas di Lampung menyambut satu ekor gajah sumatera betina baru.

Baca Selengkapnya

Kematian Beruntun, Gajah Sumatera Kembali Ditemukan Mati

25 Februari 2024

Kematian Beruntun, Gajah Sumatera Kembali Ditemukan Mati

Gajah Sumatera mengalami penurunan populasi 70 persen dalam dua dekade terakhir. Salah satu sebab tersengat pagar listrik.

Baca Selengkapnya

Gajah Sumatera Makin Rentan Penyakit Akibat Penyempitan Habitat

6 Februari 2024

Gajah Sumatera Makin Rentan Penyakit Akibat Penyempitan Habitat

Selain iklim, yang menjadi kerentanan bagi gajah Sumatera adalah makin mengecilnya habitat dan wilayah jelajah.

Baca Selengkapnya

Dampak Alih Fungsi Lahan, Gajah Minggat dari Habitat

4 Februari 2024

Dampak Alih Fungsi Lahan, Gajah Minggat dari Habitat

Forum Konservasi Gajah Indonesia menengarai disorientasi atau anomali pergerakan gajah keluar habitat dipicu peralihan fungsi lahan.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warganet Dukung Petisi Pengusutan Kematian Gajah Rahman

31 Januari 2024

Ribuan Warganet Dukung Petisi Pengusutan Kematian Gajah Rahman

Kelompok warganet menggalang dukungan untuk mendesak penyelidikan tuntas kematian Rahman, gajah patroli taman nasional yang mati diracun di Riau.

Baca Selengkapnya