Chef Harada Meninggal Dunia, Ini Menu Andalannya Yang Dirindukan

Senin, 19 Maret 2018 10:21 WIB

Chef Harada. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Chef Hiromitsu Harada, lebih populer dengan sapaan Chef Harada, koki selebritis asal Jepang yang berkarier di Indonesia, Senin dinihari, 19 Maret 2018, tutup usia. Kabar duka itu disampaikan oleh anak perempuannya, Ayumi Harada, melalui akun media sosial berbagi gambar Instagram.

Warga net yang mendengar kabar meninggalnya Chef Harada langsung napak tilas dengan program kuliner Harada yang identik dengan resep otentik Jepang. Harada memang kondang pandai mengolah masakan-masakan khas negeri matahari terbit.

Bahkan, ia pernah membuka restoran masakan Jepang murah di Cinere, Depok, yakni Aji-Kuu. Aji-Kuu menjual berbagai jenis masakan Jepang, seperti sushi, salmon roll, ebi roll, dan yang paling spesial udon.

Udon Aji-Kuu dimasak dengan bumbu-bumbu yang royal. Kuahnya kental dengan aroma daun bawang merebak yang khas. Udon Aji-Kuu dicampur dengan kecap asin, yang jadi komplemen utama masakan Jepang, dengan takaran yang tidak berlebihan. Adapun udon yang dipakai, meski tak berjenis premium, punya tekstur yang mirip dengan udon berkelas.

Ada dua varian udon yang tersedia di Aji-Kuu, yakni Hanako Naruto Udon dan Tempura Udon. Rasa kuah keduanya sama, hanya berbeda ampas.

Advertising
Advertising

Menariknya, udon Aji-Kuu dijual dengan harga miring. Dua variasi masakan itu dihargai masing-masing Rp 25 ribu. Sedangkan sushi dan menu makanan Jepang lain rak kalah murah, yakni berkisar belasan ribu.

Sayangnya, restoran sederhana Harada ini sudah tutup. Warga net, pada situs pencarian kuliner, Zomato, merespons meminta Aji-Kuu dibuka kembali lantaran rindu dengan rasa udonnya yang khas. "Wish it will be opened again (saya berharap restoran ini dibuka kembali)," tulis Leoni Putu, salah satu pelanggan Aji-Kuu.

Artikel lain: Menyantap Mi dengan Cabai Rawit di Warung Apung

Berita terkait

Chef Harada Meninggal, Intip Tips Menjadi Chef

20 Maret 2018

Chef Harada Meninggal, Intip Tips Menjadi Chef

Chef Harada meninggal pada Senin, 19 Maret 2018, akibat sakit lambung. Dia terkenal dengan kelucuan dalam berkomunikasi. Simak tips menjadi chef.

Baca Selengkapnya

Chef Harada Tutup Usia, Ini Perjalanan Kariernya di Indonesia

20 Maret 2018

Chef Harada Tutup Usia, Ini Perjalanan Kariernya di Indonesia

Koki asal Jepang, Hiromitsu Harada, meninggal pada 19 Maret 2018. Juru masak ini terkenal dengan nama Chef Harada. Simak perjalanan kariernya.

Baca Selengkapnya

Ahli Masakan Jepang Chef Harada Meninggal, Simak Fakta Unik Sushi

19 Maret 2018

Ahli Masakan Jepang Chef Harada Meninggal, Simak Fakta Unik Sushi

Hiromitsu Harada meninggal dunia pada Senin, 19 Maret 2018, di Rumah Sakit Puri Cinere, Depok. Chef Harada terkenal berkreasi dengan makanan jepang.

Baca Selengkapnya

Sebelum Wafat, Chef Harada Jalani 4 Kali Operasi dalam Sebulan

19 Maret 2018

Sebelum Wafat, Chef Harada Jalani 4 Kali Operasi dalam Sebulan

Chef Harada mengeluhkan sakit pada bagian lambung sejak Desember 2017. Sempat menjalani rawat jalan, chef Harada akhirnya dirawat di rumah sakit.

Baca Selengkapnya

Ayah, Puisi Mengharukan Anak Chef Harada yang Sempat Sakit

19 Maret 2018

Ayah, Puisi Mengharukan Anak Chef Harada yang Sempat Sakit

Kepergian Chef Harada membawa kesedihan mendalam bagi keluarga, tidak terkecuali anaknya Ayumi Harada. Ayumi pernah membuat puisi untuk Chef Harada.

Baca Selengkapnya

Ini Kelebihan Aomori, Kota Kelahiran Chef Harada

19 Maret 2018

Ini Kelebihan Aomori, Kota Kelahiran Chef Harada

Meski sudah puluhan tahun tinggal di Indonesia, Chef Harada tak melepaskan identitasnya sebagai orang Jepang.

Baca Selengkapnya

Chef Harada Meninggal, Aiko Sarwosri: Selamat Jalan

19 Maret 2018

Chef Harada Meninggal, Aiko Sarwosri: Selamat Jalan

Sebagai sesama chef, Aiko Sarwosri mengunggah ucapan duka atas kepergian Chef Harada.

Baca Selengkapnya

Chef Harada Meninggal Setelah Sebulan Dirawat di Rumah Sakit

19 Maret 2018

Chef Harada Meninggal Setelah Sebulan Dirawat di Rumah Sakit

Jenazah Chef Harada akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, siang ini.

Baca Selengkapnya

Chef Harada, Pemandu Acara Fun Cooking, Meninggal

19 Maret 2018

Chef Harada, Pemandu Acara Fun Cooking, Meninggal

Kabar duka disampaikan oleh Ayumi Harada, putri Chef Harada, di akun Instagram-nya, Senin pagi, 19 Maret 2018.

Baca Selengkapnya