Libur Akhir Tahun, 5 Tip Cermat Memilih Agen Perjalanan

Reporter

Tempo.co

Selasa, 5 Desember 2017 09:58 WIB

Ilustrasi pria membaca peta saat berlibur. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Libur akhir tahun hampir tiba. Orang-orang ramai merencanakan perjalanan ke luar kota. Beberapa di antaranya tentu memilih tak repot mengurus ini-itu. Karenanya, mereka umumnya menyerahkan urusan pemesanan tiket hingga hotel ke online travel agent atau OTA.

Namun kudu jeli. Kalau tak pandai memilah dan memilih, alih-alih memperoleh untung, pelancong malah bakal buntung. Harus cerdik menentukan agen perjalanan, setidaknya yang memiliki beberapa kriteria berikut ini.

  1. Yang menyediakan banyak pilihan bertransaksi.

Deputi CEO Pegipegi—situs online travel lokal Tanah Air—Ryan Kartawidjaja, kepada Tempo, beberapa waktu lalu, memberikan tip buat pelancong yang hendak memilih agen perjalanan supaya tak merugi. Salah satunya, tutur dia, yang menawarkan banyak pilihan bertransaksi. “Bisa transaksi lewat ATM, bank transfer, swalayan, atau inovasi lainnya, seperti pembayaran via hotel.”

Dengan demikian, calon pembeli bisa leluasa menentukan sistem pembayaran yang dikehendaki.

  1. Yang menawarkan beragam promo menarik.

Kalau sudah berniat ingin berwisata, sebaiknya rajin mengunjungi laman-laman agen perjalanan daring. Sebab, umumnya, setiap bulan mereka mengeluarkan promo menarik. Entah berupa diskon tiket perjalanan, potongan harga masuk lokasi wisata, atau pemberian voucher hotel secara cuma-cuma. Program promo ini bisa dimanfaatkan untuk meminimalisasi bujet perjalanan.

  1. Yang menawarkan beragam variasi destinasi.Ilustrasi wanita sedang berlibur.
Advertising
Advertising

Rugi memilih agen perjalanan online bila destinasi wisata yang ditawarkan itu-itu saja. Kalau begini kejadiannya, mending melancong sendiri tanpa menggunakan jasa mereka. Karena itu, sebaiknya memilih agen yang menawarkan destinasi-destinasi antimainstream dan bervariasi supaya tak bosan.

  1. Yang banyak membuka jaringan kerja sama dengan maskapai penerbangan.

Untungnya memilih agen perjalanan online yang terikat kerja sama dengan banyak maskapai ialah pelancong bisa dengan leluasa menyesuaikan pilihan pesawat dengan bujet yang sesuai dengan kantong. Kalau beruntung, mereka malah bisa memperoleh tiket dengan harga rendah.

  1. Yang bekerja sama dengan banyak hotel.

Hal ini memudahkan pelancong untuk mencari penginapan yang sesuai dengan bujet dan selera. Semakin banyak kerja sama yang dilakukan antara agen dan hotel, semakin besar pula kesempatan pelancong mendapatkan promo yang menarik.

CHICA FRANSICA

Berita lain:

5 Langkah Memilih Buah Durian Enak

Tiga Tempat Menikmati Durian Enak di Jakarta

Berita terkait

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

6 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

11 hari lalu

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

Hindari berbagai jenis kegiatan yang membuat tubuh minim bergerak agar mental tetap sehat usai libur panjang Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

26 hari lalu

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

KAI Commuter mencatat total pengguna commuter line Jabodetabek selama libur panjang mencapai 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

28 hari lalu

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Penumpang di Libur Paskah dan Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Jarak Jauh

31 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Penumpang di Libur Paskah dan Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Jarak Jauh

PT KAI menambah jumlah perjalanan KA Jarak Jauh untuk mengantisipasi lonjakan Paskah dan long weekend pada periode 29-31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Saat Keluarga Jokowi Habiskan Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan di Kota Solo

47 hari lalu

Saat Keluarga Jokowi Habiskan Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan di Kota Solo

Dari pantauan Tempo sejak Jumat hingga hari ini, Senin, 11 Maret 2024, Jokowi melakukan berbagai aktivitas bersama keluarga.

Baca Selengkapnya

Terkini: Kesaksian Penumpang Batik Air yang Pilotnya Tertidur, BI Dukung Program Makan Siang Gratis dengan Syarat

48 hari lalu

Terkini: Kesaksian Penumpang Batik Air yang Pilotnya Tertidur, BI Dukung Program Makan Siang Gratis dengan Syarat

Berita terkini bisnis pada siang ini dimulai dari cerita kesaksian penumpang Batik Air yang pilo-kopilotnya tertidur hingga pesawat nyasar ke Cianjur.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan, Jumlah Penumpang Kereta Daop 6 Yogyakarta Melonjak 21 Persen

48 hari lalu

Libur Panjang Nyepi dan Awal Ramadan, Jumlah Penumpang Kereta Daop 6 Yogyakarta Melonjak 21 Persen

Jumlah penumpang kereta api di wilayah Daop 6 Yogyakarta naik 21 persen di masa libur panjang menjelang perayaan Nyepi dan awal Ramadan 2024.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, Volume Kendaraan di Tol Jabodatebek dan Jawa Barat Meningkat

49 hari lalu

Libur Panjang, Volume Kendaraan di Tol Jabodatebek dan Jawa Barat Meningkat

Volume kendaraan di Tol Jabodetabek dan Jawa Barat meningkat selama libur panjang pekan ini.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat 20 Persen

49 hari lalu

Libur Panjang, Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat 20 Persen

Jumlah penumpang kereta cepat whoosh mengalami lonjakan 20 persen pada periode libur panjang cuti bersama Hari Raya Nyepi.

Baca Selengkapnya